visitaaponce.com

Menuju Smart City, Pemkab Jember Beri Wifi Gratis di Ruang Publik

Pemerintah Kabupaten Jember, Jawa Timur, merealisasikan langkah digitalisasi menuju Jember Smart City. Salah satunya dengan memberikan jaringan internet publik Wifi gratis di ruang publik.

"Tujuan utamanya kita menuju digitalisasi Jember,  yaitu menuju Jember Smart City," kata Bupati Jember Hendy Siswanto saat launching Wifi gratis di Alun-alun Jember, Kamis (20/4/2023).

Baca juga: Dengan Digitalisasi, Bupati Hendy Siswanto Bawa Jember semakin Maju

Peluncuran layanan internet gratis diresmikan secara simbolis dengan menempelkan barcode login internet publik.

Baca juga: Pilah Pilih Paket Internet Cepat dan Hemat Biaya

Dalam keterangan yang diterima Media Indonesia, Alun-Alun Jember menjadi ruang publik pertama untuk pengaplikasian program internet publik. Terhitung sejak launching, para pengunjung Alun-Alun Jember bisa mengakses jaringan internet secara gratis.

Baca juga: 11 Pos Penjagaaan Perbatasan Mendapat Akses Internet Gratis

Program itu, kata Hendy, diharapkan membuka akses informasi yang dapat dimanfaatkan untuk kebutuhan penunjang pendidikan, usaha, promosi daerah, dan lain sebagainya.

Baca juga: Bupati Hendy Berambisi Angkat Kopi Jember ke Tingkat Internasional

"Sementara ini, layanan internet gratis dilakukan di Alun- Alun kota dulu. Nantinya, bukan hanya alun-alun. Secara bertahap berkelanjutan akses jaringan internet gratis akan disebarkan di titik-titik area publik di seluruh wilayah Kabupaten Jember," ujar Hendy.

Hendy mengakui menaruh harapan fasilitas tersebut juga dapat dimanfaatkan untuk anak-anak muda untuk berkreasi, mencari informasi, menambah soft skill, atau mempromosikan potensi Kabupaten Jember.

Baca juga: Pemprov Patut Diacungi Jempol, Pembukaan Porprov Jatim VII 2022 Berlangsung Meriah

Dengan peluncuran internet publik ini, diharapkan seluruh kalangan mulai dari mahasiswa hingga pelaku UMKM bisa dalam menggunakan fasilitas ini. "Diharapkan internet publik ini bisa membantu mahasiswa belajar. Tak hanya itu, UMKM kami juga bisa sambil belajar untuk memasarkan produk lewat internet,” ungkap Hendy.

Lanjutnya, pelaku UMkM diharapkan bisa memasuki jual beli secara daring. “UMKM di Jember sudah bagus mulai dari packaging dan barang yang dijual juga tak kalah,” tutur dia.

Tak hanya itu, posisi Kabupaten Jember yang cocok sebagai destinasi wisata diharapkan bisa mendatangkan warga luar Jember agar datang di Kota Carnaval ini. “Internet publik Ini untuk masyarakat Jember dan pendatang. Mudah-mudahan ini sukses dan kami akan kembangkan terus untuk di seluruh tempat publik,” pungkasnya

6 Titik Akses

Bobby Arie Sandy menjelaskan terdapat 6 akses poin internet publik ini. Di mana, lingkup areanya mencakup alun-alun hingga Masjid Jami’.

“Terdapat 6 akses poin WiFi yang kami siapkan di mana kapasitas akses masing-masing maksimal 500 user. Sehingga total ada 3.000 user yang bisa menikmati internet publik dengan kecepatan internetnya 50 mbps. Ke depan, kami akan lakukan pengembangan sehingga bisa mencapai kecepatan 100 mbps,” ungkap Bobby. (X-7)


 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Henri Siagian

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat