visitaaponce.com

Polsek Tualang Ingatkan Personel Pahami SOP Pengamanan TPS

Polsek Tualang Ingatkan Personel Pahami SOP Pengamanan TPS
Menjelang H-7 pemilu 2024, Polsek Tualang Polres Siak mengingatkan aparat kepolisian agar memahami SOP pengamanan tempat pemungutan suara.(Dok Polsek Tualang)

MENJELANG H-7 pemilihan umum (pemilu) 2024, Polsek Tualang Polres Siak terus mengingatkan aparat kepolisian agar selalu berkoordinasi dengan kelompok penyelenggara pemungutan suara (KPPS).

Termasuk, perangkatnya serta petugas perlindungan masyarakat (linmas) dalam pelaksanaan pengamanan tempat pemungutan suara (TPS).

"Saya memerintahkan kepada seluruh para perwira atau yang diseniorkan agar mengingatkan kembali personelnya terkait SOP (standar operasional prosedur) pengamanan TPS."

Baca juga : Tahanan KPK Bakal Nyoblos Dimana sih?

"Untuk personel harus selalu memonitor perkembangan TPS masing-masing, saling koordinasi dengan linmas ataupun petugas TPS untuk mempermudah tugas di lapangan nantinya," ungkap Wakapolres Siak Kompol Ade Zaldi di aula Polsek Tualang, Siak, Riau, Selasa (6/2).

Turut hadir, PJU Polres Siak serta didampingi Kapolsek Tualang Kompol Arry Prasetyo dan personel Polsek Tualang.

Ade pun mengingatkan para personelnya agar siap siaga serta mempersiapkan perlengkapan dinas dan pribadi untuk mempermudah pelaksanaan tugas.

Baca juga : KPU masih Layani Pengurusan Pindah Lokasi TPS, Hari Ini Terakhir

"Pada H-1 pencoblosan, para personel harus sudah berada pada sekitaran TPS dan kerapian personel harus dijaga. Dalam pengamanan TPS, personel pun harus menjaga etika berbicara dan humanis kepada masyarakat," kata Wakapolres Siak.

Kompol Ade Zaldi berharap kepolisian bisa menjadi garda terdepan dalam keamanan, kelancaran, dan ketertiban pelaksanaan pemilu.

"Ini adalah momentum amat bersejarah dan ini merupakan kehormatan bagi kita semua agar bisa menciptakan situasi yang aman, tertib, dan lancar dalam pelaksanaan pemilu damai 2024," pungkasnya. (RO/S-2)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Sidik Pramono

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat