visitaaponce.com

Kali Lamong Meluap Banjiri Ratusan Rumah di Enam Desa

Kali Lamong Meluap Banjiri Ratusan Rumah di Enam Desa
Banjir melanda Desa Wotansari.(Metro TV/Sholihul Huda)

RATUSAN rumah di selatan Kabupaten Gresik, Jawa Timur, diterjang banjir luapan Kali Lamong akibat intensitas hujan tinggi beberapa hari terakhir. Tercatat sedikitnya enam desa di Kecamatan Balongpanggang terendam banjir dengan ketinggian hingga mencapai 60 sentimeter.

Banjir kiriman dari luapan Kali Lamong akibat intensitas hujan tinggi beberapa hari terakhir di wilayah Kabupaten Gresik, Lamongan, dan Mojokerto. Kali Lamong meluap ke rumah warga lantaran tidak mampu menampung debit air yang terus meningkat.

Tercatat ratusan rumah yang tersebar di enam desa dalam Kecamatan Balongpanggang terendam banjir dengan ketinggian mencapai 60 sentimeter. Enam desa yang tergenang di antaranya ialah Dapet, Sekar Putih, Wotansari, Karangsemanding, Banjaragung, dan Pucung.

Baca juga : Warga Harap Bupati Baru Tuntaskan Banjir Tahunan Bengawan Jero

Banjir merendam ratusan rumah warga sejak Rabu (7/2) siang hari. Selain itu, banjir kiriman luapan Kali Lamong merendam puluhan hektare lahan pertanian milik warga di enam desa. Dari hasil pengecekan petugas di lokasi, salah satu desa terdampak paling parah ialah Wotansari.

Danramil 0817 Balongpangang Gresik Kapten ARH Kuntoro mengatakan pihaknya mengimbau masyarakat di wilayah timur Gresik untuk siaga dan waspada sebab banjir diprediksi cepat mengarah ke arah barat, seperti Kecamatan Benjeng, Cerme, dan Menganti.

Meski diterjang banjir tahunan yang rutin akibat luapan Kali Lamong, warga memilih tidak mengungsi. Mereka takut harta benda hilang dicuri orang. (Z-2)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Wisnu

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat