visitaaponce.com

Caleg Golkar Tertipu Dukun, Duit Rp300 Juta Melayang

Caleg Golkar Tertipu Dukun, Duit Rp300 Juta Melayang
Dua dukun penipu caleg di Pekalongan, Jawa Tengah.(MGN)

GARA-GARA terbujuk rayu dukun pengganda uang, seorang caleg di Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah, tertipu hingga ratusan juta rupiah. Uang yang sedianya akan dibagikan kepada calon pemilih jelang pencoblosan itu pun lenyap.

Tidak hanya tertipu, caleg perempuan NH dari Partai Golkar itupun ketiban apes karena kalah dalam Pileg 2024. Uang sebesar Rp300 juta yang konon bisa digandakan oleh dukun menjadi Rp3 miliar dibawa kabur pelaku.

Kapolres Pekalongan AKBP Wahyu Rohadi saat konferensi pers di Mapolres mengatakan dua pelaku yang mengaku dukun sakti tersebut selain bisa menggandakan uang, juga bisa menggandakan suara sehingga bisa membantu memenangkan pemilu legislatif.

Baca juga : Caleg di Pekalongan jadi Korban Penipuan Dukun yang Janji Gandakan Perolehan Suara Pemilu

Modus dukun penipu caleg

Kapolres Wahyu mengungkapkan, modus pelaku memperdayai korban bermula dari perkenalan dengan kedua pelaku melalui perantara teman korban. Korban bersama suaminya sepakat untuk mengadakan ritual.

Ritual pun dilakukan di kamar korban lalu kedua pelaku pamit sejenak untuk keluar mencari makan dan membeli pulsa bahkan sempat meminjam motor korban. Setelah lama ditunggu tidak kembali akhirnya korban curiga dan saat dicek uang Rp 300 juta di kamar raib dibawa kabur.

Uang hasil kejahatan oleh pelaku dibelikan sebidang tanah Rp 150 juta, lalu Rp 50 juta untuk membayar utang dan sisanya Rp 100 juta ludes untuk foya-foya.

"Kedua pelaku dijerat Pasal 378 Juncto Pasal 556 tentang penipuan dengan ancaman hukuman empat tahun," kata Wahyu. (MGN/Z-4)

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Zubaedah Hanum

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat