visitaaponce.com

Rumah Warga di Mamasa Sulbar Ambruk dan Jatuh ke Jurang

Rumah Warga di Mamasa Sulbar Ambruk dan Jatuh ke Jurang
Rumah Warga di Mamasa Sulbar Ambruk dan Jatuh ke Jurang.(Dok. Metro TV)

AKIBAT diguyur hujan deras dalam beberapa hari terakhir, sebuah rumah warga di Sumarorong, Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat (Sulbar) ambruk dan masuk ke dalam jurang sedalam tujuh meter. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.

Rumah panggung itu ambruk ke dalam jurang sedalam tujuh meter setelah lokasi tempat rumahnya berdiri mengalami tanah longsor akibat tergerus air.

Longsor ini terjadi setelah wilayah ini diguyur hujan dalam beberapa hari terakhir, sehingga mengakibatkan air dari saluran air di pinggir jalan terus menggerus tebing tanah tempat lokasi rumah ini berdiri.

Baca juga : Hujan Deras Diduga jadi Penyebab Ruas Jalan di Tol Bocimi Longsor

Pada saat kejadian pemilik rumah serta tiga orang penghuninya sedang berada di dalam rumah. Beruntung pada saat rumah ambruk pemilik rumah masih sempat menyelamatkan diri dengan cara melompat keluar dari rumahnya.

Namun seluruh badan rumah terjungkal jatuh kedalam jurang yang berada di pinggir sungai.

Akibat kejadian ini sejumlah barang dan perabot mengalami kerusakan. Tak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun kerugian ditaksir mencapai puluhan juta rupiah. Pemilik rumah kini sementara mengungsi ke rumah kerabat terdekat.

(Z-9)

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putri Rosmalia

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat