visitaaponce.com

Jemaah Haji Aceh Patah Tangan saat Lempar Jemarah

Jemaah Haji Aceh Patah Tangan saat Lempar Jemarah
Jemaah haji berjalan melintasi terowongan Muaisim untuk melempar jamrah hari ketiga menuju Jamarat di Mina, Arab Saudi, Jumat (30/6/2023).(Antara/Wahyu Putro A)

ABUBAKAR Usman, jemaah haji kloter 4 Embarkasi Aceh, harus masuk rumah sakit karena mengalami patah tangan di Arab Saudi. Lelaki asal Kabupaten Pidie itu kini dirawat di RSA Mina, Mekah.

Pembimbing Haji Kabupaten Pidie, Nur Ainun, Selasa (18/6) mengatakan, kecelakaan patah tangan kiri itu berawal ketika Abubakar hendak melempar jamarah. Itu sehari setelah wukuf di Arafah dan baru usai mabit Muzalifah.

"Insya Allah Abubakar sudah selesai wukuf yang merupakan puncak haji," tutur Nur Ainun.

Baca juga : Jemaah Haji Dilarang Berpindah Tenda

Sesuai informasi diperoleh Media Indonesia, saat Abubakar berusaha mencapai posisi tempat berdiri untuk melempar tujuh batu kecil itu, gelombang manusia juga ingin mendekati ke titik yang sama. Lalu tubuh lelaki itu yang sudah sangat lelah karena cuaca panas tidak sanggup menahan himpitan.

Karena itu Abubakar diduga sempat terjatuh. Saat itulah tangan kirinya tidak sanggup menahan benturan dan beban tubuhnya. Akhirnya, jemaah kloter 4 tersebut mengalami patah tulang tangan kiri di bagian atas siku.

Adapun Ketua Rombongan Kloter 4 Aceh, Gus Marwan, menyebutkan Abubakar sekarang sudah membaik. Guna mempercepat penyembuhan, tangannya digip setelah mendapat perawatan di rumah sakit RSA Mina, Mekkah.

"Tangannya menunggu proses penyembuhan. Dua hari dalam perawatan medis insya Allah sudah membaik," tutur Gus Marwa. (Z-2)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Wisnu

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat