visitaaponce.com

Tomala Menangkan Medali Emas Jalan Cepat 50 Kilometer Putra

Tomala Menangkan Medali Emas Jalan Cepat 50 Kilometer Putra
Atlet Polandia Dawid Tomala melakukan selebrasi usai masuk finis di nomor jalan cepat 50 kilometer putra.(AFP/Charly TRIBALLEAU)

ATLET Polandia Dawid Tomala merebut medali emas jalan cepat 50 kilometer putra Olimpiade Tokyo 2020 dengan performa dominan selama
paruh kedua balapan di Sapporo, Jumat (6/8) dan finis dalam waktu 3 jam, 50 menit, dan 8 detik.

Medali perak diraih Jonathan Hilbert dari Jerman dan medali perunggu dari Evan Dunfee dari Kanada.

Atlet asal Tiongkok Luo Yadong berada di depan hingga sepertiga balapan putaran pertama, namun pada 20 kilometer menjelang finis sekelompok besar, termasuk Tomala, mampu menyusul.

Baca juga: Damian Warner Pecahkan Rekor Olimpiade Dasalomba

Tomala mulai menjauhkan diri dari kelompok besar saat lomba memasuki kilometer ke-30.

Dia terus meningkatkan keunggulannya menjadi lebih dari tiga menit pada satu putaran dan akhirnya finis 36 detik di depan Hilbert.

"Saya masih sekitar 15 kilometer menjelang akhir dan saya tahu ada kemungkinan kehilangan anergi, karena dalam 50 kilometer, apapun bisa terjadi. Terkadang Anda berjalan cepat dan Anda tidak bisa menyelesaikana lomba, Tapi, saya merasa nyaman pada kecepatan itu sehingga berusaha melakukannya selama saya mampu," papar Tomala.

"Namun pada akhirnya, yang paling penting adalah untuk memenangi medali ini maka saya kurangi kecepatan, karena medali emas adalah medali
emas," lanjutnya.

Pemegang rekor dunia dan juara dunia 2017 Yohann Diniz dari Prancis keluar dari perlombaan sebelum tanda 30 kilometer, dengan alasan kelelahan dan sakit punggung.

Nomor jalan cepat 50 kilometer di Olimpiade Tokyo 2020 mungkin merupakan yang terakhir di Olimpiade. Event tersebut sudah dicoret dari jadwal Olimpiade Paris 2024 karena tidak ada lomba yang setara untuk putri. (Ant/OL-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat