visitaaponce.com

Felix Auger-Aliassime Raih Gelar ATP Perdananya di Roterdam

Felix Auger-Aliassime Raih Gelar ATP Perdananya di Roterdam
Petenis Kanada Felix Auger-Aliassime(AFP)

PETENIS Kanada Felix Auger-Aliassime mengakhiri puasa gelar ATP setelah menyabet kemenangan perdananya di Rotterdam Terbuka atas peringkat empat dunia dan unggulan teratas Stefanos Tsitsipas, Minggu (14/2).

Pertandingan itu menjadi laga final ke-9 di seri ATP bagi Felix. Petenis peringkat sembilan dunia unggul 6-4, 6-2 setelah bertanding selama 78 menit.

"Ini bukan jalan yang mulus sejak final pertama saya tiga tahun lalu," kata Felix saat upacara penyerahan trofi.

"Ini adalah hari yang luar biasa, saya mendapatkan gelar pertama di Rotterdam. Saya memainkan undian utama ATP pertama saya di sini beberapa tahun yang lalu," lanjutnya.

Sebelumnya, Felix memegang rekor 0-8 di babak final tingkat tur dan belum pernah memenangkan satu set pun di pertandingan tersebut.

Namun, ia tampil solid pada 2022, membantu Kanada meraih gelar Piala ATP pada Januari, sebelum mencapai perempat final di Australia Terbuka, di mana ia mengalahkan petenis nomor dua dunia Daniil Medvedev. Dia juga berhasil meraih 12 kemenangan dalam tur musim ini.

Berkat kemenangan ini, Felix memperkecil selisih catatan pertemuannya kontra Tsitsipas menjadi 3-5. Ini adalah pertama kalinya unggulan ketiga itu mengalahkan Tsitsipas sejak 2019, termasuk menjadi pembalasan atas kekalahan di babak final di Marseille 2020.

"Saya punya banyak kenangan indah bermain di sini, terima kasih karena telah menjadi pekan yang istimewa. Hal ini akan saya ingat selama sisa hidup, sungguh hari paling bahagia dalam karir saya. Mudah-mudahan ini selanjutnya akan ada lebih banyak gelar yang bisa saya raih," jelasnya. (AFP/OL-13)

Baca Juga: Kalahkan Sesama Petenis AS, Opelka Juarai Dallas Terbuka

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Muhamad Fauzi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat