visitaaponce.com

Iga Swiatek Juara Madrid Terbuka

Iga Swiatek Juara Madrid Terbuka
Petenis Polandia Iga Swiatek usai memastikan diri menjadi juara Madrid Terbuka.(X @MutuaMadridOpen)

PETENIS nomor satu dunia Iga Swiatek membalas kekalahannya dari Aryna Sabalenka di Madrid Terbuka tahun lalu dengan menundukkan petenis peringkat dua dunia itu untuk meraih gelar pertamanya di ibu kota Spanyol itu melalui pertarungan ketat selama 3 jam dan 11 menit, Sabtu (4/5).

Bangkit dari ketertinggalan 1-3 di set penentuan dan menyelamatkan tiga match point, Swiatek meraih kemenangan 7-5, 4-6, dan 7-6 (9/7) untuk meraih gelar juara.

Petenis Polandia itu kini telah memenangkan semua gelar turnamen WTA 1000 dan 500 yang digelar di lapangan tanah liat Eropa setidaknya sekali untuk mendampingi tiga gelar Prancis Terbuka miliknya.

Baca juga : Kalahkan Danielle Collins, Aryna Sabalenka Melaju ke Perempat Final Madrid Terbuka

Switatek telah memenangkan delapan laga final yang dimainkannya secara beruntun dan kini sejajar dengan Elena Rybakina dengan 30 kemenangan pada musim ini.

Dalam kondisi yang lebih hangat namun juga lebih berangin dari biasanya di Caja Magica, kedua petenis saling mematahkan servis satu sama lain hingga Swiatek memanfaatkan kesalahan Sabalenka untuk unggul 6-5 dan mengakhiri set pertama dalam tempo 61 menit.

Meski membuang keunggulan 2-0 di set kedua, Sabalenka sukses memenangi set tersebut untuk memaksakan laga dilanjutkan ke set ketiga.

Baca juga : Aryna Sabalenka Dipaksa Bekerja Keras oleh Magda Linette di Putaran Kedua Madrid Terbuka

Ini merupakan kali kelima dari enam laga terakhir Sabalenka harus memainkan tiga set.

Juara bertahan itu unggul 3-1 di set penentuan setelah menghujani Swiatek dengan pukulan keras dan terukur.

Namun, keunggulan Sabalenka tidak bertahan lama, Swiatek menyelamatkan dua match point untuk memaksakan laga dilanjutkan ke tiebreak.

Di tiebreak saat kedudukan imbang 7-7, Swiatek melepaskan pukulan yang tidak terjangkau Sabalenka untuk unggul dan kemudian meraih kemenangan. (AFP/Z-1)
 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat