visitaaponce.com

Penuhi Panggilan KPK, ASN Ditjen Pajak Kemenkeu Wahono Saputro Pilih Bungkam

Penuhi Panggilan KPK, ASN Ditjen Pajak Kemenkeu Wahono Saputro Pilih Bungkam
ASN Ditjen Pajak Kemenkeu Wahono Saputro memenuhi panggilan KPK(Medcom/Candra Yuri )

APARATUR sipil negara (ASN) Direktorat Jenderal (Ditjen) Pajak Kementerian Keuangan (Kemenkeu) Wahono Saputro memenuhi panggilan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Dia diminta klarifikasi terkait laporan harta kekayaan penyelenggara negara (LHKPN) miliknya.

Wahono tiba di Gedung Merah Putih KPK sekitar pukul 08.44 WIB. Dia tidak mengucapkan sepatah kata pun saat tiba di Markas Lembaga Antirasuah.

Wahono memilih langsung masuk dan menuju meja resepsionis untuk melaporkan kehadirannya. Kini, dia tinggal menunggu dipanggil tim verifikasi LHKPN KPK.

Baca  juga: Hari ini, Kepala Bea Cukai Makassar dan ASN Ditjen Pajak Diminta Klarifikasi LHKPN

Wahono dipanggil atas rentetan kejanggalan aset milik mantan ASN Kemenkeu Rafael Alun Trisambodo. Istri mereka berdua memiliki saham perusahaan perumahan di Minahasa Utara.

Dalam laporannya, Wahono memiliki kekayaan dengan total Rp14 miliar. Nominal itu tidak dipermasalahkan KPK, cuma, kepemilikan saham perusahaan istrinya yang mencurigakan. 

Baca juga: Penyidik Buka Peluang Tersangka Baru di Kasus Suap MA

Tidak hanya Wahono, hari ini, KPK juga memanggil Kepala Bea Cukai Makassar Andhi Pramono untuk klarifikasi LHKPN miliknya. (Z-3)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Thalatie Yani

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat