visitaaponce.com

AHY Berpeluang Kuat Dongkrak Suara Anies ketimbang Khofifah

AHY Berpeluang Kuat Dongkrak Suara Anies ketimbang Khofifah
Anies Baswedan dan AHY.(MI/Adam Dwi.)

WAKIL Ketua Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sohibul Iman sempat membocorkan tiga kandidat bakal calon wakil presiden (cawapres) untuk Anies Baswedan. Ketiganya ialah Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, dan mantan Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan (Aher).

Pengamat komunikasi politik Universitas Esa Unggul, M Jamiluddin Ritonga, menilai AHY punya peluang kuat mendampingi Anies. Ia mengutip hasil dua lembaga survei.

"Hasil survei Indikator Politik Indonesia memperlihatkan hanya ada nama AHY dan Khofifah. Hanya, elektabilitas AHY lebih tinggi (7,5 %) daripada Khofifah (5,7 %). Sementara hasil survei Litbang Kompas, hanya memunculkan nama AHY dengan elektabilitas 4,1%. Nama Khofifah dan Aher justru tidak muncul," ucap Jamiluddin kepada Medcom.id, Kamis, 25 Mei 2023.

Baca juga: Survei LSJ: AHY Sosok yang Tepat Dampingi Anies

Menurut dia, hasil dua jajak pendapat itu membuktikan bahwa AHY punya peluang besar membantu memperoleh pundi-pundi suara bagi Anies. Sementara, Khofifah dinilai belum mampu mendongkrak suara secara keseluruhan. "Khofifah meskipun dapat menambah suara, tetapi kontribusinya akan lebih kecil bila dibandingkan dengan AHY," ujar Jamiluddin.

Sedangkan Aher paling tidak memungkinkan mendampingi Anies. Pasalnya, elektabilitas Aher tak terlihat siginifikan.

Baca juga: Anies Baswedan Tidak Butuh Dukungan Jokowi

"Khusus Aher, peluangnya mendampingi Anies tampaknya lebih tertutup. Sebab, elektabilitasnya sama sekali belum muncul," ucap Jamiluddin. (Z-2)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Wisnu

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat