visitaaponce.com

Disebut Terlibat Jual Beli Suara Pemilu di Ponpes Al-Zaytun, Ini Respons Demokrat

Disebut Terlibat Jual Beli Suara Pemilu di Ponpes Al-Zaytun, Ini Respons Demokrat
Suasana Pondok Pesantren Al Zaytun yang dipimpin oleh Panji Gumilang.(MI/Agus M )

POLITIKUS Partai Demokrat Herman Khaeron mengatakan, tidak masalah apabila tuduhan keterlibatan partainya dalam jual beli suara Pemilihan Umum (Pemilu) 2019 di Pondok Pesantren (Ponpes) Al Zaytun ditelusuri. Hal ini disampaikan di Gedung DPR RI, Jakarta pada Rabu (12/7).

“Pelaksananya ada, penyelenggaranya ada, pengawasnya ada. Jadi kemudian bahwa kalau ada indikasi-indikasi lain, silahkan saja ditelusuri,” kata Herman.

Herman menjelaskan, dirinya tidak mengetahui apakah terdapat indikasi atau tidak yang mengarah ke Demokrat. Namun ia menekankan, tuduhan merupakan hal biasa yang dilakukan satu pihak untuk menjatuhkan pihak lain.

Baca juga: Bareskrim Polri Usut Dugaan TPPU Panji Gumilang

“Di situ suara solid, ya sangat tergantung terhadap Pak Panji Gumilang. Memang dulu saya kira kontestasinya sangat fair, nggak ada persoalan. Kalau tuduhan-tuduhan, biasa saja dilakukan oleh siapa pun,” jelasnya.

Sebelumnya, politikus PDI Perjuangan Ono Surono mengungkapkan terdapat jual beli suara dalam pemilu 2004 hingga sekarang di Ponpes Al Zaytun. Ia membeberkan, Ponpes Al Zaytun merubah arah politik seiring dengan pencalonan anak Panji Gumilang, Anisa Khairunnisa dari PPP dan Partai Demokrat dalam pemilu 2014 dan 2019.

Baca juga: Kasus Panji Gumilang, Polisi Periksa Saksi Ahli Agama hingga ITE Hari Ini

Herman pun menegaskan, Demokrat akan mengikuti aturan yang berlaku terkait tuduhan yang dilayangkan. Anggota Komisi X DPR RI ini yakin, pemilu saat itu berjalan dengan adil dan terbuka.

“Ya mengikuti aturan saja, tapi diluar dari konteks yang menjadi persoalan di Al Zaytun karena kepemiluan saya kira aturannya ya aturan kepemiluan,” pungkasnya. (Z-7)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat