visitaaponce.com

Diminta Usir TKA Tiongkok, Ganjar Kalau Diusir, Kamu Bisa Gantikan

Diminta Usir TKA Tiongkok, Ganjar: Kalau Diusir, Kamu Bisa Gantikan?
Ganjar Pranowo di acara Kuliah Kebangsaan FISIP UI, Senin, (18/9).(Televisi UI)

BAKAL calon presiden PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo menghadiri undangan 'Kuliah Kebangsaan FISIP UI, Hendak ke Mana Indonesia Kita ?' yang digelar di Kampus Universitas Indonesia pada Senin 18 September 2023. Saat acara, Ganjar berujar pernah mendapatkan sebuah protes untuk mengusir Tenaga Kerja Asing (TKA) asal Tiongkok.

Kejadian itu terjadi ketika dirinya masih menjabat sebagai Gubernur Jawa Tengah.

"Jangan teriak-teriak banyak pegawai China, diusir Pak. Pengalaman di Jateng gitu," ujar Ganjar.

Baca juga: Ganjar Pranowo Sebut Dirinya Diundang ke UI Karena Survei

Namun, ketika Ganjar kembali mendapat protes tersebut, dirinya meminta kepada pihak yang memprotes apakah bisa untuk menggantikannya.

"Ya sudah kita usir besok pagi, tapi kamu bisa gantikan gak?," ungkap Ganjar.

"Kalau saya bicara blak-blakan. Gak ada 'nanti oh ya, ya, kita akan bicarakan'. Kesuwen (kelamaan solusinya)," tambahnya.

Baca juga: Ganjar Pranowo Sindir Polusi Udara di Jakarta

Sebelumnya, Ganjar Pranowo menyatakan bahwa pemimpin bukan malaikat yang bisa menyelesaikan semua urusan dengan kesempurnaan.

“Pemimpin harus memberikan optimisme, data dan fakta boleh disajikan dan pemimpin bukan malaikat yang bisa menyelesaikan dengan seluruh kesempurnaan. Tidak ada itu,” tegas Ganjar.

Dalam pidatonya, Ganjar menerangkan bahwa Indonesia masih belum terlepas dari masalah korupsi.

“Ada problem layanan publik yang buruk, nanti saya diskusikan dan saya akan mendengar dan berbagi cerita, karena di dalam tema itu dituliskan kepada saya bahwa apa mimpi ke depan dan pengalaman yg bisa dibagi, saya akan ceritakan,” terang Ganjar.

(Z-9)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putri Rosmalia

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat