visitaaponce.com

Waketum Garuda Tantang PDI Perjuangan Pecat Jokowi dan Gibran

Waketum Garuda Tantang PDI Perjuangan Pecat Jokowi dan Gibran
Presiden Joko Widodo dan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri(MI/Agus Suparto)

WAKIL Ketua Umum Partai Garuda Teddy Gusnaidi menantang PDI Perjuangan untuk memecat Joko Widodo dan Gibran Rakabuming Raka.

"Jika hubungan retak karena Jokowi dan Gibran mendukung Prabowo Subianto, silahkan gunakan mekanisme internal memecat mereka," tegas Teddy, dikutip Jumat (27/10).

Hal itu dikatakan Teddy menanggapi isu yang dilemparkan oleh Adian Napitupulu bahwa perpecahan antara Jokowi dan Megawati adalah karena adanya keinginan Jokowi untuk menjabat selama tiga periode yang ditolak Megawati.

Baca juga: Renggangnya Hubungan Jokowi-Megawati Bisa Berujung Konflik Dua Poros

"Tentunya isu itu terbantahkan karena Jokowi berkali-kali mengatakan tidak setuju bahkan saking kesalnya, Jokowi menyebut hal itu sama saja menampar dirinya," kata Teddy.

"PDI Perjuangan makin lama makin frustasi sehingga jadinya halusinasi. Segala cara dihalalkan untuk menjatuhkan Jokowi," lanjutnya. "Yang tidak ada diada-adakan."

Teddy kemudian mengatakan, kalau PDI Perjuangan memandang Jokowi dan Gibran sudah tidak sejalan, keluarkan saja mereka dari partai.

Baca juga: PDIP Sesali Dinasti Politik yang Diciptakan Rezim Saat Ini

"Seharusnya hal itu mudah. Menjadi tidak mudah kalau ternyata yang ingin membutuhkan suara pendukung Jokowi," serunya.

Kalau masih berharap efek Jokowi, lanjut Teddy, jangan melemparkan isu.

"Jokowi jelas telah bersikap menentang Megawati. Gibran jelas sudah menentang Megawati. Bahkan kalau berdasarkan pernyataan Adian bahwa Megawati-Jokowi retak, ya kenapa tidak dipecat saja Jokowi dari Partai? Kenapa takut? Apa masih berharap terhadap jokowi effect?" pungkas Teddy. (RO/Z-1) 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat