visitaaponce.com

Deklarasi ProAmin, Mantan Menag Pasangan Anies-Muhaimin Bisa Bawa Perubahan

Deklarasi ProAmin, Mantan Menag: Pasangan Anies-Muhaimin Bisa Bawa Perubahan
Mantan Menag Jenderal TNI (purn) Fachrul Razi (tengah) yang menjadi anggota Dewan Kehormatan ProAmin siap mendukung pasangan AMIN.(Ist)

MANTAN Menteri Agama (Menag) Jenderal TNI (purn) Fachrul Razi siap memberi dukungan untuk pasangan calon presiden (capres) Anies Baswedan dan calon wakil presiden (cawapres) Muhaimin Iskandar pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Menurut Fachrul Razi, pasangan AMIN adalah sosok yang bagus membawa perubahan untuk Indonesia.

"Indonesia perlu ada perubahan dan saya melihat kualitas Pak Anies-Cak Imin paling bagus," ujar Fachrul Razi, saat deklarasi ProAmin di Istana Al Barkat, Jakarta Selatan, Jumat (10/11).

Baca juga: Dukung AMIN, Fachrul Razi: 5 Jenderal di Pasangan Lain, yang Benar Hanya 1

Fachrul Razi menuturkan bahwa Anies Baswedan memiliki ide-ide yang baik dan juga menguasai bahasa Inggris dan Arab.

"Dengan pemimpin seperti ini, kita bisa berbuat banyak untuk bangsa untuk menampilkan Indonesia di dunia internasional," kata mantan Menag.

Adapun Fachrul Razi ikut tergabung dalam barisan sukarelawan ProAmin sebagai anggota Dewan Kehormatan.

Ketua Dewan Kehormatan ProAmin adalah Letjen TNI (Purn) Sutiyoso. Sementara itu, Ketua Umum ProAmin adalah kader PKB Camelia Panduwinata.

Baca juga: Elektabilitas Anies-Muhaimin Naik Signifikan

Dalam sambutannya, Camelia menyampaikan harapannya agar gerakan sukarelawan ProAmin bisa membuat pasangan Anies-Muhaimin menang di Pilpres 2024.

Camelia, yang sebelumnya dikenal sebagai penyanyi itu pun memastikan bahwa ProAmin sudah terbentuk di seluruh Indonesia, hingga ke akar rumput.

"Alhamdulillah animo masyarakat begitu luar biasa, sehingga dalam waktu sepuluh hari DPP terbentuk," tutur Camelia. (RO/S-4)

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Deri Dahuri

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat