visitaaponce.com

Anies Serap Keluhan Kelangkaan Pupuk dari Petani Holtikultura di Pengalengan

Anies Serap Keluhan Kelangkaan Pupuk dari Petani Holtikultura di Pengalengan
Anies Baswedan dan kelompok petani hortikultura se-Pengalengan, Kabupaten Bandung.(MGN)

CALON presiden (capres) nomor urut 1 Anies Baswedan menyerap keluhan kelompok petani hortikultura se-Pengalengan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Petani mengeluhkan soal pupuk.

"Mereka sampaikan yang paling utama yang kita rasakan dimana-mana, adalah soal kelangkaan pupuk kelangkaan pupuk yang dibutuhkan di kawasan," kata Anies di lokasi, Rabu, 29 November 2023.

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu itu mengatakan petani butuh ketersediaan pupuk yang dapat dilihat siklus produksinya oleh pemerintah. Sementara, siklus produksi yang berulang kali itu tetap ketersediaan pupuk masih belum mumpuni.

Baca juga: Cak Imin Siapkan Skema Pemberdayaan UMKM

"Kebutuhannya sudah bisa diprediksi sebetulnya karena siklus produksi itu kan dari tahun ketahun sama dari musim ke musim sama, tinggal suplai pupuknya," ujar Anies.

Anies mengatakan para petani menyampaikan permasalahan soal pupuk lainnya. Persoalan lain yakni memohon pupuk bersubsidi.

"Mereka sampaikan bahwa sebaiknya sudah harus ada langkah baru untuk memastikan bahwa terjadi ketersediaan pupuk sesuai dengan kebutuhan yang ada di petani," ucap Anies.

Baca juga: Anies Nilai Kendaraan Listrik Efisien di Transportasi Umum

Anies juga menyempatkan lebih dalam mendengarkan keluhan petani. Mulai dari harga jual hasil panen hingga pemanfaatan lahan.

"Ada lahan lahan milik negara yang mereka ingin bisa gunakan agar mereka bisa berproduksi, dan mereka mengharapkan untuk diberikan kesetaraan kesempatan dengan perusahaan-perusahaan yang beroperasi di tempat ini yang dalam pantauan mereka lahan itu sering tidak dimanfaatkan dengan optimal," ujar Anies.

Anies memulai kegiatan kampanye hari kedua di Kabupaten Bandung. Sambil memakai topi caping, ia juga menyempatkan untuk memanen kol bersama kelompok petani hortikultura se-Pengalengan.
 

(Z-9)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putri Rosmalia

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat