visitaaponce.com

KPU Pastikan tak Akan Ubah Format Debat Meski Presiden Minta Evaluasi

KPU Pastikan tak Akan Ubah Format Debat Meski Presiden Minta Evaluasi
Debat Capres yang diselenggarakan KPU(Antara/Aditya Pradana Putra)

KOMISI Pemilihan Umum (KPU) RI tidak akan mengubah format debat calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) yang tinggal tersisa dua edisi. 

Padahal, Presiden Joko Widodo menilai debat capres edisi ketiga pada Minggu (7/1) lalu tidak edukatif karena banyak serangan yang sifatnya personal, sehingga perlu dievaluasi.

Bagi anggota KPU RI August Mellaz, format debat Pilpres 2024 telah disusun bersama-sama dengan tiga tim pasangan calon. Baginya, konsep dan format debat capres-cawapres sudah optimal. Kendati demikian, pihaknya menghargai jika ada yang memberikan masukan kepada KPU.

Baca juga : Gibran Banyak Langgar Aturan Debat, KPU Bakal Evaluasi

"Untuk format, alur, segmen, termasuk waktu tidak mengalami perubahan. Kalau ada pihak-pihak lain yang berkeberatan atau mengusulkan format lain silakan dilakukan," ujarnya di Kantor KPU RI, Jakarta, Rabu (10/1).

Debat Pilpres sendiri sudah berlangsung sebanyak tiga kali. Menurut Mellaz, alur dan format debat yang telah berjalan selama ini sudah sangat optimal dengan durasi waktu yang tersedia, yakni 120 menit. Diketahui, setiap debat terdiri dari enams segmen.

Segmen pertama diawali dengan visi-misi setiap kandidat terkait tema debat. Segmen kedua dan ketiga adalah kesempatan bagi setiap kandidat menjawab pertanyaan yang disusun oleh panelis. 

Baca juga : Ekonomi Digital Jadi Salah Satu Tema Debat Cawapres

Adapun segmen keempat dan kelima menjadi kesempatan bagi setiap kandidat saling bertanya dan menjawab satu sama lain. Sedangkan segemen terakhir adalah kata penutup.

"Apa yang kurang substantif dari debat ini?" tandas Mellaz.

Sebelumnya, Presiden menilai aksi saling serang saat debat adalah wajar, tapi asal sesuai dengan kebijakan dan visi-misi kadidat, bukan personal. Ia pun meminta agar format debat capres-cawapres dievaluasi. (Z-5)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Ghani Nurcahyadi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat