visitaaponce.com

Hongaria dan Irlandia Imbang Tanpa Gol

Hongaria dan Irlandia Imbang Tanpa Gol
Laga persahabatan antara Hongaria dan Irlandia menjelang Piala Eropa 2020.(AFP/FERENC ISZA)

HONGARIA ditahan imbang tanpa gol oleh Irlandia dalam laga persahabatan di Budapest, Rabu (9/6) dini hari WIB, menjelang Piala Eropa yang akan bergulir mulai 11 Juni mendatang.

Hasil imbang itu memperpanjang rekor tidak terkalahkan the Magyars menjadi 11 laga di semua kompetisi dengan kekalahan terakhir mereka terjadi di laga Liga Negara UEFA melawan Rusia, September 2020 lalu.

Hongaria menguasai jalannya pertandingan namun, seperti kalah mereka menang 1-0 atas Siprus, Jumat (4/6), Hongaria kesulitan menjebol gawang Irlandia yang tampil solid.

Baca juga: Ini 6 Striker yang Patut Diperhatikan di Piala Eropa 2020

Tumpulnya lini depan Hongaria akan membuat pusing pelatih asal Italia Marco Rossi yang memainkan tim yang dipastikan hampir sama dengan yang akan dimainkan di ajang Piala Eropa.

Di Grup F Piala Eropa, Hongaria akan mengawali kiprah mereka melawan Portugal pada 15 Juni, Prancis pada 19 Juni, dan terakhir Jerman pada 23 Juni.

The Magyars tampil di ajang Piala Eropa untuk kedua kalinya secara beruntun setelah berhasil mencapai babak 16 besar pada 2016. (AFP/OL-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat