visitaaponce.com

Araujo Cedera, Barcelona Bakal Dapat Kompensasi Dari FIFA

Araujo Cedera, Barcelona Bakal Dapat Kompensasi Dari FIFA
Pemain Barcelona Ronald Araujo(AFP/Pau BARRENA )

CEDERA yang menimpa Ronald Araujo ternyata membawa keuntungan tersendiri untuk Barcelona. Pasukan Xavi Hernandez tersebut akan mendapat uang dari FIFA.

Uang tersebut merupakan bentuk kompensasi FIFA terhadap klub yang pemainnya mengalami cedera ketika dipanggil tim nasional untuk pertandingan internasional A. Peraturan ini sudah ditetapkan sejak 2019.

Hanya saja, kompensasi tersebut bisa diberikan bila pemain cedera minimal 28 hari atau empat minggu. Jika kurang dari batas waktu yang ditetapkan klub tidak menerima uang.

Berdasarkan laporan Mundo Deportivo, FIFA membayar kompensasi harian untuk klub kepada setiap pemain sebesar 20.548 euro Uang tersebut diberikan maksimal selama 365 hari.

Merujuk peraturan tersebut, Barcelona bakal menerima kompensasi. Diperkirakan proses pemulihan cedera Araujo memakan waktu selama tujuh sampai delapan minggu.

Araujo mengalami cedera ketika memperkuat Uruguay melawan Iran dalam laga persahabatan, Jumat (23/9). Ia terpaksa ditarik keluar saat pertandingan baru berjalan beberapa menit.

Akibat cedera tersebut, Araujo terancam absen di Piala Dunia 2022. Ia kini sedang memikirkan menjalani operasi atau perawatan konservatif untuk memulihkan kondisinya.

Melakukan operasi menjadi tindakan yang paling pas untuk memperbaiki masalah ini. Namun, akan menyebabkan Araujo harus absen lebih lama dalam pemulihannya.

Sedangkan perawatan konservatif bisa membuat pemulihan Araujo lebih cepat. Akan tetapi, menempatkan risiko cedera kambuhan yang besar. (Goal/OL

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Widhoroso

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat