visitaaponce.com

Pembelian Fernandez Jadi Pertaruhan Besar Chelsea

Pembelian Fernandez Jadi Pertaruhan Besar Chelsea
Enzo Fernandez(AFP)

PELATIH Chelsea, Graham Potter tidak menampik anggapan bahwa The Blues bertaruh besar untuk transfer saga Enzo Fernandez. Setelah negosiasi alot, Chelsea memecahkan rekor transfer Liga Primer Inggris setelah resmi mendatangkan Fernandez senilai 107 juta pound.

Pemain Muda Terbaik Piala Dunia 2022 itu sekaligus tercatat sebagai pemain asal Argentina termahal dalam sejarah sepakbola. Di Liga Inggris, Fernandez kini harus siap dibandingkan dengan dua gelandang bertahan yang menonjol yakni Rodri dari Manchester City dan Casemiro asal Manchester United.

"Saya bisa memahaminya mengapa orang menyebut transfer Fernandez tersebut sebagai pertaruhan, tentu saja. Setiap transfer adalah pertaruhan," ucap Potter.

"Jika Anda melihat pasar untuk pemain lini tengah—tentu saja pemain lini tengah yang belum memenangkan Piala Dunia—Anda harus mengeluarkan banyak uang. Kami memiliki pemain dengan kepribadian yang besar. Dia bermain di lini tengah timnas Argentina yang menjuarai Piala Dunia. Dia punya atribut yang bisa membantunya bermain di liga mana pun di dunia. Dia juga membuktikan diri tampil bagus di Liga Champions," imbuhnya.

Setelah menghabiskan sekitar 270 juta pound saat masih ditangani Thomas Tuchel, pemilik baru Chelsea Todd Boehly telah menggelontorkan 320 juta pound untuk delapan pemain baru pada periode Januari. Ini memecahkan rekor total pengeluaran musim panas dan musim dingin. (Goal/OL-15)

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Widhoroso

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat