visitaaponce.com

Boniface Cetak Dua Gol, Leverkusen Hajar Heidenheim

Boniface Cetak Dua Gol, Leverkusen Hajar Heidenheim
Penyerang Bayer Leverkusen Victor Boniface melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Heidenheim di laga Bundesliga.(AFP/INA FASSBENDER)

KIPRAH apik Victor Boniface di Bundesliga berlanjut ketika Bayer Leverkusen terus menekan pemuncak klasemen Bayern Muenchen berkat kemenangan 4-1 atas Heidenheim, Minggu (24/9).

Boniface, yang bergabung dengan Leverkusen dari klub Belgia Union St Gilloise, Juli lalu, tampil impresif dengan mencetak enam gol dari enam laga di semua kompetisi sebelum laga melawan Heidenheim.

Penyerang Nigeria berusia 22 tahun membuktikan layak didatangkan seharga 20,5 juta euro ketika mencetak gol pembuka ke gawang Heidenheim pada menit sembilan memanfaatkan umpan Exequiel Palacios melewati bek Heidenheim Tim Siersleben dan melepaskan tendangan yang tidak bisa ditahan Kevin Mueller.

Baca juga: Muenchen Bantai Bochum 7-0, Kane Cetak Trigol

Klub promosi Heidenheim, yang pekan lalu meraih kemenangan pertama mereka di Bundesliga melawan Werder Bremen, mulai menekan selepas jeda dan berhasil menyamakan kedudukan di menit 58 lewat aksi Eren Dinkci memanfaatkan umpan Jan-Niklas Beste.

Namun, Leverkusen kembali unggul, 5 menit kemudian. Palacios kembali menjadi arsitek, menembus pertahanan Heidenheim dan memberikan umpan kepada Jonas Hofmann, yang mencetak gol keduanya pada musim ini.

Leverkusen semakin tidak terkejar pada menit 74 ketika VAR menyatakan Lennard Maloney melanggar Alex Grimaldo di kotak terlarang. Boniface yang menjadi eksekutor sukses menjalankan tugasnya, mencetak gol keenam pada musim ini, kedelapan di semua kompetisi.

Baca juga: Dinkci Cetak Dua Gol, Heidenheim Raih Kemenangan Pertama di Laga Bundesliga

Amine Adli memastikan Leverkusen menang 4-1 atas Heidenheim lewat golnya, delapan menit sebelum laga usai.

Leverkusen tampil gemilang pada musim ini, memenangkan semua laga mereka kecuali satu di lima penampilan dan meraih satu poin di kandang Bayern Muenchen.

Tim asuhan Xabi Alonso itu, yang akan berhadapan dengan klub juru kunci klasemen Mainz, pekan depan, menjadi pesaing terdepan Bayern di klasemen Bundesliga, hanya kalah selisih gol dari Die Roten. (AFP/Z-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat