visitaaponce.com

Sofyan Amrabat Jadi Rebutan AC Milan dan Juventus

Sofyan Amrabat Jadi Rebutan AC Milan dan Juventus
Gelandang Fiorentina yang tengah dipinjam Manchester United Sofyan Amrabat(AFP/Oli SCARFF)

DUA klub Serie A, AC Milan dan Juventus, dilaporkan bersaing untuk mendatangkan Sofyan Amrabat pada bursa transfer mendatang.

Dikutip dari Football Italia, Senin (25/3), baik AC Milan maupun Juventus telah lama mengincar Amrabat namun peluang untuk mendatangkan pemain Fiorentina itu baru terbuka pada musim depan.

Saat ini, Amrabat bermain untuk Manchester United dengan status pinjam dari La Viola hingga akhir musim.

Baca juga : Amrabat Merapat ke Manchester United

Di Old Trafford, gelandang Maroko itu tampaknya gagal merebut hati pelatih Erik ten Hag untuk mempermanenkannya.

Menurut laporan media massa Italia, saat masa pinjamnya di Manchester United berakhir, Amrabat tidak dibutuhkan oleh Fiorentina sehingga AC Milan dan Juventus berkesempatan untuk memboyongnya.

Nama Amrabat telah mencuri perhatian setelah dia menjadi bagian dari kesuksesan timnas Maroko yang sukses mencapai semifinal Piala Dunia 2022.

Penampilan gemilang Amrabat di Piala Dunia 2022 itu membuat Manchester United memutuskan meminjam sang pemain dari Fiorentina dengan biaya 9 juta euro (Rp153 miliar) serta opsi beli senilai 25 juta euro (Rp427 miliar).

Namun, bersama Manchester United, Amrabat gagal bersinar dan lebih sering ditempatkan di posisi bek sayap kiri. Total ia sudah bermain sebanyak 14 kali pada laga Liga Primer Inggris dengan torehan 634 menit bermain. (Ant/Z-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat