visitaaponce.com

Ruben Dias Sebut Cristiano Ronaldo Merupakan Teladan Bagi Timnas Portugal

Ruben Dias Sebut Cristiano Ronaldo Merupakan Teladan Bagi Timnas Portugal
Kapten timnas Portugal Cristiano Ronaldo(AFP/SEBASTIEN BOZON)

BEK timnas Portugal Ruben Dias menyebut Cristiano Ronaldo adalah teladan bagi dirinya saat penyerang itu bersiap mencetak sejarah dengan tampil di Piala Eropa untuk kali keenam.

Ronaldo pertama kali tampil di Piala Eropa pada 2004 dan selalu mencetak gol di perhelatan sepak bola terakbar di benua biru tersebut.

Jika berhasil mencetak gol di ajang Euro 2024, Ronaldo akan menjadi pemain tertua yang berhasil mencetak gol di laga Piala Eropa sepanjang sejarah. Ronaldo, saat ini, berusia 39 tahun.

Baca juga : Cristiano Ronaldo Bawa Portugal Lolos ke Piala Eropa 2024

Portugal akan mengawali kiprah mereka di Piala Eropa 2024 di laga Grup F melawan finalis Piala Eropa 1996 Rep Ceko di Red Bulla Arena pada Rabu (19/6) dini hari WIB.

Instagram @rubendias--Pemain timnas Portugal Ruben Dias

Ketika ditanya apa arti Ronaldo, yang bersiap memimpin timnas Portugal di ajang Piala Eropa 2024 meski telah berusia 39 tahun, Dias menjawab, "Dia merupakan teladan bagi kami. Dia membuktikan bahwa Anda bisa bermimpi dan kemudian mencapainya."

Baca juga : Kualifikasi Euro 2024, Malam Ini Duel Islandia vs Portugal, Estonia vs Belgia

"Saya sangat senang dia berada bersama kami. Dia masih berada di sini di usianya membuktikan tekad kerasnya untuk berada di sini. Dia adalah kapten kami," lanjutnya.

Mantan penyerang Manchester United, Juventus, dan Real Madrid itu, yang kini bermain di klub Arab Saudi Al Nassr, mencetak 10 gol saat Portugal membukukan rekor kemenangan 100% di babak kualifikasi Euro 2024.

Ronaldo juga mencetak dua gol saat Portugal mengalahkan timnas Irlandia 3-0 di laga persahabatan terakhir sebelum Piala Eropa 2024. (bbc/Z-1)
 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat