visitaaponce.com

Aplikasi Digital Semut Permudah Masyarakat Belanja Bahan Bangunan

Aplikasi Digital Semut Permudah Masyarakat Belanja Bahan Bangunan
Acara peluncuran aplikasi bahan bangunan dan interior, Semut, di ICE BSD, Tangerang, Sabtu (19/11) siang.(Ist)

CEO Semut Joni Jo, CMO Semut Umar Luther, dan CTO Semut Leonardo secara resmi me-launching  aplikasi bahan bangunan dan interior, Semut. di ICE BSD, Tangerang, Sabtu (19/11) siang.

Melalui aplikasi Semut, masyarakat mendapat kemudahan untuk berbelanja bahan bangunan melalui aplikasi online.

"Di tengah hangatnya isu akan resesi yang terjadi pada tahun 2023 nanti, Semut tetap optimistis dalam menghadapi isu tersebut. " kata Joni Jo.

Baca juga : Delegasi Perusahaan EdTech Selandia Baru Berkunjung ke Indonesia

"Karena melihat sektor kontruksi adalah empat sektor terbesar yang menopang perekonomian Indonesia. Maka Semut ingin menjadi salah satu faktor pendukung untuk menghadapi isu resesi pada tahun 2023 nanti," terangnya. 

Dengan merangkul para pelaku bisnis bangunan untuk terus memutar roda perekonomian agar saling bertransaksi melalui aplikasi Semut yang menyediakan segala kemudahan di dalamnya.

“Kami optimistis dalam menghadapi tahun 2023 yang diisukan terjadi resesi, justru dengan kerjasama yang baik antar pelaku bisnis bangunan akan menciptakan pertumbuhan ekonomi di Indonesia tetap berjalan”, ungkap Joni Jo, CEO Semut.

Baca juga : Startup Legalku Hadir Bantu Pengusaha dalam Persoalan Hukum Perusahaan

Selain faktor resesi yang berada di depan mata, Semut juga berusaha untuk menjadi pionir aplikasi di industri bangunan. 

Joni Jo menambahkan,“Melihat era digital yang terus berkembang maka kami rasa perlu ada 1 platform yang bisa membuat industri banguanan bangunan khususnya semakin berkembang dari segi digital, karena industri sudah memiliki pionirnya masing-masing, maka harapannya Semut dapat menjadi pionir aplikasi penyedia bahan bangunan dan interior”. 

Selain itu juga Joni Jo menjelaskan tentang semut yang menawarkan kemudahan dalam bertransaksi di industri bangunan seperti kemudahan sistem pembayaran yang beragam."

"Semut juga menyediakan layanan Semut Credit Plan atau modal usaha hingga  Rp 1 millar, moda pengiriman yang disesuaikan dengan kebutuhan industri bangunan serta promo menarik setiap bulannya," tutupnya. (RO/OL-09)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Deri Dahuri

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat