visitaaponce.com

Trakindo Terus Beradaptasi dengan Kemajuan Teknologi Digital

Trakindo Terus Beradaptasi dengan Kemajuan Teknologi Digital
Bincang PERSpektif bertema Transformasi digital untuk performa bisnis optimal, di Jakarta, hari ini.(Ist)

DISRUPSI teknologi membawa tantangan dan peluang bagi pertumbuhan berbagai sektor industri di masa depan. Penyesuaian pun dibutuhkan agar bisnis bisa bertahan dan beradaptasi dengan perkembangan zaman.

Memahami hal itu, PT Trakindo Utama (Trakindo) sebagai penyedia solusi alat berat caterpillar di Indonesia terus beradaptasi dengan kemajuan teknologi digital guna mendorong peningkatan performa karyawan dan juga pelayanan bagi pelanggan.

"Sejalan dengan komitmen Advancing You Forward, kami menyadari perkembangan teknologi ini tidak hanya berpotensi luar biasa dalam merombak industri, tapi juga mengubah berbagai aspek kehidupan manusia meliputi digital economy, big data, robotic, dan artificial intelligence," ujar Chief Administration Officer Trakindo Yulia Yasmina dalam Bincang PERSpektif bertema Transformasi digital untuk performa bisnis optimal, di Jakarta, hari ini.

Baca juga : Kominfo Siapkan Pedoman Etika Penggunaan AI di Sektor Publik

Hadir dalam diskusi itu, Manager Digital & Information Technology Trakindo Ari Widayanti, General Manager Human Resources Trakindo Ferry M Butarbutar, COO & Co-founder Corporate Innovation Asia Consulting (CIAS) M Taufik Mardian, dan Ketua Umum Perhimpunan Agen Tunggal Alat Berat Indonesia (PAABI) Etot Listyono.

Ari Widayanti menyampaikan untuk meningkatkan pelayanan terhadap pelanggan, pihaknya melakukan transformasi digital melalui aplikasi yang berfokus pada tiga aspek utama, yaitu e-commerce, connectivity, dan productivity.

Untuk e-commerce misalnya, Trakindo menghadirkan Parts.cat.com untuk penjualan suku cadang resmi caterpillar yang disesuaikan dengan kebutuhan pelanggan di Indonesia.

Baca juga : SMKN 1 Balikpapan dan Politeknik Negeri Banjarmasin Jawara Kompetisi K3TAB 2023

Dari sisi connectivity, pihaknya menghadirkan aplikasi VisionLink untuk membantu pelanggan dalam mengelola unit alat beratnya sehingga jam operasional maksimal, biaya operasional rendah, dan pengoperasian optimal.

"Untuk productivity, kami menghadirkan CAT Inspect yang berfungsi untuk mengunduh dan menyelesaikan inspeksi yang dilengkapi opsi foto, video, dan komentar," ujarnya.

Ferry M Butarbutar menjelaskan untuk memaksimalkan potensi sumber daya manusia perusahaan, Trakindo mengembangkan aplikasi THRU, yaitu aplikasi yang mencakup perkembangan informasi dan administrasi perusahaan termasuk keperluan human resources, meliputi cuti, kesehatan, kehadiran, hingga perjalanan dinas.

Baca juga : Feedloop AI Gandeng Telkom Eksplorasi Produk Berbasis Kecerdasan Buatan

"Aplikasi THRU hadir sebagai one stop solution apps yang memberikan kemudahan bagi lebih dari 7.800 karyawan kami di berbagai wilayah Indonesia, sehingga dengan mudah mengakses keperluan administrasi kantor hanya melalui ponsel mereka."

“Aplikasi ini sangat bermanfaat bagi kami karena tidak semua karyawan bisa selalu standby di depan laptop, terutama mereka yang harus bertugas di lapangan," terang dia.

Menurut M Taufik Mardian, transformasi digital memiliki peran sangat krusial bagi perusahaan di tengah era disrupsi teknologi untuk bersaing dan menghadirkan nilai tambah bagi pelanggan.

Baca juga : Hadir di Mining Indonesia Expo, Trakindo Perkenalkan Teknologi Baru

"Dengan teknologi digital, perusahaan dapat mengoptimalkan performa bisnis untuk meningkatkan efisiensi operasional, menciptakan produk dan layanan yang inovatif, hingga memperluas pasar,” ucap Taufik.

Sementara itu, Etot Listyono mendorong anggota PAABI untuk terus beradaptasi dan memaksimalkan pemanfaatan teknologi digital sehingga memberikan value positif bagi performa bisnis perusahaan. (RO/S-2)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Sidik Pramono

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat