visitaaponce.com

Presiden Klaim Semua Harga Pangan Turun

Presiden Klaim Semua Harga Pangan Turun
Presiden Joko Widodo(BPMI Setpres)

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengklaim harga semua bahan pangan pokok turun jelang Hari Raya Idul Fitri. Hal tersebut ia ungkapkan saat mengecek langsung stok dan harga sembako di Pasar Cepogo, Boyolali, Jawa Tengah, Senin (10/4).

"Kita lihat turun semuanya. Cabai rawit yang sebelumnya Rp80 sampai Rp90 ribu, di sini Rp20 ribu. Telur Rp25 ribu yang sebelumnya di atas Rp30 ribu. Kemudian, bawang putih Rp24-25 ribu. Daging ayam juga sudah Rp32 ribu," ujar Jokowi.

Ia menduga turunnya harga pangan terjadi karena stok sudah melimpah di pasar. Jumlah ketersediaan sudah mampu memenuhi angka kebutuhan. Bukan tidak mungkin, harga pangan masih akan terus bergerak turun dalam beberapa waktu ke depan.

Baca juga: Pedagang Benarkan Klaim Presiden Soal Harga Telur Turun

"Tadi sudah disampaikan pasokannya banyak. Kalau pasokan banyak artinya harga pasti turun. Karena tadi harganya semua turun, ya artinya pasokan banyak," jelas mantan wali kota Surakarta itu.

Sementara itu, Menteri Perdagangan Zukifli Hasan yang ikut hadir mendampingi Jokowi, menyampaikan pihaknya telah menyiapkan Langkah-langkah apabila ada harga bahan pokok yang merangkak naik. (Z-11)

Baca juga: Presiden: Impor Beras Dua Juta Ton untuk Antisipasi Kemarau Panjang

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Andhika

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat