visitaaponce.com

Tips Investasi, Mayoritas Milenial dan Gen Z Pilih Sektor Properti

Tips Investasi, Mayoritas Milenial dan Gen Z Pilih Sektor Properti
Suasana gedung-gedung apartemen di kawasan Rasuna, Jakarta. Permintaan terhadap apartemen naik sebesar 15 persen(MI / Susanto)

PROPERTI masih menjadi instrumen investasi populer di kalangan milenial dan gen z untuk membangun kekayaan jangka panjang.  Data 99 Group Indonesia menyebut pencarian rumah/properti pada tahun lalu didominasi oleh gen z (32,4%) dan milenial (24%).

Country Director of Ray White Indonesia Johann Boyke Nurtanio menyebut konsumen gen z dan milenial masih menjadi target pasar properti pada tahun ini. Untuk itu, ia membagikan sejumlah tips bagi gen z dan milenial dalam menentukan properti yang cocok bagi kalangan ini.

Baca juga : Aplikasi PINTU Gelar Pertemuan Bersama Komunitas Ethereum Indonesia

Sebelum memulai investasi properti, gen z dan milenial diimbau untuk menetapkan rencana keuangan yang baik. “Pertimbangkan berapa banyak dana yang dapat dialokasikan untuk investasi dan apa saja yang ingin dicapai dalam jangka pendek maupun panjang,” kata Johann dalam keterangan resmi yang diterima Media Indonesia di Jakarta, Senin (19/6). 

Baca juga : Apartemen Ini Tawarkan Kemudahan Cicilan Bagi Milenial, Seharga Ngopi di Kafe

Selanjutnya, lakukan riset pasar yang komprehensif. Gen z dan milenial harus memperhatikan harga properti di daerah yang diminati, aksesibilitas, perkembangan infrastruktur, dan potensi nilai properti di masa depan.

Selain melakukan riset pasar, lokasi menjadi hal yang sangat penting dalam menentukan properti apa yang akan dibeli. “Pilih lokasi yang memiliki nilai yang tinggi, aksesibilitas yang baik, dan fasilitas umum yang memadai di sekitarnya,” katanya.

Terakhir, pendekatan kolaboratif dengan menggunakan marketing executive dan advisor dalam mengatur properti dan sistem pendanaan yang cocok dianggap penting untuk dilakukan. 

“Adanya Ray White dan Loan Market diharapkan dapat membantu gen z dan milenial untuk menentukan kebutuhan propertinya sesuai dengan kebutuhan dan kesiapan masing-masing,” pungkas Johann. (Z-8)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putra Ananda

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat