SketchUp dan Hush Puppies Gelar Kompetisi Desain Interior Toko

Resmi berkolaborasi, SketchUp dan Hush Puppies Indonesia mengadakan SketchUp Annual Design Competition 2023. Mengusung tema Better Brighter, peserta akan dibebaskan untuk berkreasi menggunakan software SketchUp dalam mendesain konsep baru offline store Hush Puppies.
Pada gelaran kompetisi kali ini, ada serangkaian kegiatan pendukung yang akan diadakan. Registrasi peserta berlangsung hingga 13 Oktober 2023. Biaya registrasi sejumlah Rp450.000.
Esoknya pada 14 Oktober 2023, peserta akan dibekali dengan training SketchUp Day 2023. Training ini bertujuan untuk mengajari peserta agar dapat menghasilkan karya yang berkualitas.
Baca juga: Jason Bag Dijual Terbatas Dalam Rangka Ulang Tahun Hush Puppies
Dilanjutkan pada 16 Oktober 2023, akan ada aanwijzing atau technical meeting yang perlu diikuti oleh seluruh peserta. Proses pengerjaan dan pengumpulan karya akan berlangsung mulai dari 17 Oktober hingga 27 November 2023. Juri kemudian akan melakukan penilaian pada 28 November hingga 1 Desember 2023.
Pada 5 Desember 2023, hasil penjurian akan diumumkan dan finalis akan ditentukan. Proses terakhir, 9 Desember 2023, seluruh finalis terpilih akan mempresentasikan karyanya. Pengumuman pemenang akan dilakukan pada 13 Desember 2023. Keseluruhan rangkaian acara akan digelar secara daring.
Baca juga: Aplikasi Desain Rumah untuk Komputer dan Ponsel Android
Ada enam pemenang dan satu juara favorit pada kompetisi ini dengan total hadiah belasan juta rupiah. Juara 1 akan mendapatkan Rp 7 juta, Juara 2 akan mendapatkan Rp 5 juta, dan juara 3 akan mendapatkan Rp 3 juta.
Selain itu, akan dipilih juga juara harapan 1 dengan hadiah Rp 2 juta, harapan 2 dengan hadiah Rp 1,5 juta, harapan 3 dengan hadiah Rp 1 juta.. Juara favorit juga akan mendapatkan hadiah Rp750 ribu.
Di luar dari hadiah tersebut, keuntungan lain yang bisa didapatkan oleh peserta adalah pelatihan secara gratis, sertifikat, dan modul pembelajaran SketchUp, Vray, dan LayOut.
Selain itu, desainer juga akan mendapatkan pengakuan dan exposure karena karya yang diciptakan oleh peserta akan diunggah pada Instagram @sketchup.indonesia dan diabadikan pada kumpulan karya tahunan SketchUp Indonesia.
Konsep desain yang dibuat oleh pemenang juga berkesempatan untuk menjadi konsep baru offline store Hush Puppies Indonesia.
Menariknya lagi, Hush Puppies Indonesia merupakan acuan dari Hush Puppies di seluruh dunia. Keikutsertaan pada kompetisi ini dapat menjadi loncatan yang cukup signifikan bagi desainer muda.
Baca juga: Brand Fesyen Hush Puppies Supermal Karawaci Hadirkan Virtual Store
Direktur Utama PT Vexa Dinamika Teknologi (SketchUp Indonesia), Sarah Aisyah Kahar, mengatakan, “Kami ingin mendukung desainer interior lokal untuk terus mengembangkan dan menyalurkan potensi mereka. Kolaborasi ini diadakan bersama dengan Hush Puppies untuk mengapresiasi potensi tersebut”
Sarah juga mengatakan bahwa SketchUp Indonesia melaksanakan kompetisi ini sebagai kegiatan tahunan dan berharap akan terus berlangsung ke depannya.
“Antusiasme dari peserta selalu ada. Kolaborasi seperti ini juga kami harapkan akan lebih banyak lagi sehingga desainer lokal memiliki wadah untuk menciptakan dan memamerkan karyanya,” jelasnya.
Baca juga: Liunic dan Hush Puppies Berkolaborasi Wujudkan Colour of Joy
Raisa Akwila, Direktur PT Transmarco (Hush Puppies Indonesia) mengatakan, “Hush Puppies Indonesia sangat senang dengan adanya kolaborasi bersama SketchUp Indonesia. Perlu diketahui bahwa Hush Puppies Indonesia menjadi panutan dan diberikan wewenang oleh Hush Puppies Amerika untuk memberikan konsep-konsep baru."
"Oleh sebab itu, konsep yang diberikan oleh para peserta ini nantinya akan dilihat oleh Hush Puppies lainnya di seluruh dunia,” katanya.
Monica Suryanto, juara 2 SketchUp Annual Design Competition tahun 2022 lalu, mengatakan bahwa dirinya bangga dan terbantu dengan kompetisi tahunan SketchUp Indonesia ini.
Monica juga mengatakan bahwa menurutnya kompetisi ini perlu diikuti oleh desainer muda yang ingin berkembang khususnya membangun portfolio.
Raisa dan Sarah sama-sama sepakat bahwa desainer lokal perlu mendapatkan kesempatan untuk mengembangkan diri dan diakui oleh seluruh dunia. Oleh sebab itu, SketchUp Annual Competition 2023 hadir untuk mendukung desainer lokal unjuk gigi. (RO/S-4)
Terkini Lainnya
Grand Opening Toko Pertama Eiger Tac di Indonesia, Siapkan Perlengkapan Taktis Terbaik
Mayoritas Staf Retail Khawatir dengan Upaya Mencegah Pencurian
Liverpool Buka Toko Retail Resmi Kedua di Indonesia
Pop Mart Buka Gerai Pertama di Indonesia, di Gandaria City
Polisi Gerebek Toko Kosmetik Yang Jual Ribuan Obat Keras di Tangerang
BI: Transaksi QRIS Melejit, Pengguna 50,5 Juta
Kompetisi Klub Mitra Jadi Ajang Regenerasi
Generasi Muda Berinovasi Tangani Permasalahan Lingkungan
Dua Siswi SMA Labschool Kebayoran Juara Kompetisi Yale MUN di Amerika
Legenda Bola Basket Nasional Gelar Kompetisi Olahraga di Bali
Siswa Indonesia Raih Outstanding Delegate di Konferensi AYIMUN 16th Kuala Lumpur
Butchery and Cooking MLA Ajang Unjuk Bakat Chef Indonesia
Uskup Maumere tidak Rampas Tanah Umatnya (Tanggapan Berita Miring dari UCA News)
Legasi Kepemimpinan Muhadjir Effendy, dari UMM untuk Bangsa
Wajib Belajar 1 Tahun Prasekolah: Mungkinkah?
Kebijakan Imperialisme Trump
Penyehatan Tanah untuk Peningkatan Produktivitas Pertanian
Trumpisme dalam Tafsiran Protagorian: Relativitas dalam Ekonomi Global
1.000 Pelajar Selami Dunia Otomotif di GIIAS 2024
Polresta Malang Kota dan Kick Andy Foundation Serahkan 37 Kaki Palsu
Turnamen Golf Daikin Jadi Ajang Himpun Dukungan Pencegahan Anak Stunting
Kolaborasi RS Siloam, Telkomsel, dan BenihBaik Gelar Medical Check Up Gratis untuk Veteran
Informasi
Rubrikasi
Opini
Ekonomi
Humaniora
Olahraga
Weekend
Video
Sitemap