visitaaponce.com

Pertamina Tahan Penaikan Harga BBM

Pertamina Tahan Penaikan Harga BBM
Petugas di SPBU sedang mengisi BBM kendaraan konsumen.(MI/Supardji Rasban)

DI tengah tren penaikan harga minyak mentah dunia dan kurs per Februari 2024, PT Pertamina (Persero) memastikan harga bahan bakar minyak (BBM) seluruh jenis BBM umum atau nonsubsidi tidak mengalami penaikan.

Berdasarkan ketentuan Kepmen ESDM No 245.K/MG.01/MEM.M/2022 sebagai perubahan atas Kepmen No 62/K/12/MEM/2020 tentang Formulasi Harga JBU atau BBM Nonsubsidi, per 1 Februari 2024 operator hilir migas telah melakukan penyesuaian harga BBM di SPBU.

Namun, khusus harga BBM di SPBU Pertamina tidak mengalami penaikan atau masih sama dengan periode Januari 2024.

Baca juga : Kementerian ESDM dan Pertamina Patra Niaga Tinjau Langsung Kesiapan Layanan Energi saat Nataru

Menteri BUMN Erick Thohir menyampaikan pemerintah mendukung keputusan Pertamina untuk tidak menaikkan harga BBM nonsubsidi walaupun harga di SPBU kompetitor sudah naik.

"Di sinilah peran BUMN kepada masyarakat. Pertamina juga sudah melakukan efisiensi dalam proses bisnisnya sehingga bisa menghasilkan BBM dengan harga terbaik," ujarnya dikutip dari siaran pers, kemarin.

Direktur Utama PT Pertamina Nicke Widyawati menjelaskan perusahaan serius menjalankan efisiensi dengan digitalisasi yang terintegrasi pada semua proses bisnis dari hulu ke hilir yang berdampak pada efisiensi biaya produksi sehingga bisa memberikan harga terbaik untuk masyarakat.

Baca juga : ESDM Minta Pertamina Jaga Kuota Solar Supaya Tak Langka

Ekonom energi dari Universitas Gadjah Mada Fahmy Radhi menilai harga minyak dunia dalam waktu dekat akan tetap stabil. Itu berkaca dari tren tiga bulan terakhir yang menunjukkan fluktuasi harga komoditas itu tak begitu signifikan.

Hal tersebut, menurutnya, juga akan berpengaruh pada harga BBM dalam negeri, utamanya yang nonsubsidi. "Kalau melihat tren tiga bulan ke belakang, harga minyak dunia memang cukup stabil dan ke depan memang akan sama. Namun, akan berbeda kalau ada situasi global seperti perang di Timur Tengah," ujarnya saat dihubungi, kemarin.

Saat ini, harga minyak mentah Indonesia atau Indonesian crude price (ICP) Januari 2024 sebesar US$77,12 per barel atau meningkat dari harga Desember 2023 sebesar US$1,61 per barel.

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Riky Wismiron

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat