visitaaponce.com

Pemeran Dumbledore di Harry Potter Meninggal di Usia 82 Tahun

Pemeran Dumbledore di Harry Potter Meninggal di Usia 82 Tahun 
Pemeran Dumbledore di Harry Potter, Michael Gambon, Meninggal di Usia 82 Tahun (Dok. Getty Images)

PEMERAN Profesor Albus Dumbledore atau yang biasa disebut Dumbledore di serial Harry Potter, Michael Gambon, meninggal dunia. Bintang kelahiran Dublin ini telah berkarir di dunia pertelevisian, film, teater, dan radio selama enam dekade

Dikutip dari BBC London, keluarganya mengatakan bahwa Michael meninggal karena serangan pneumonia. 

Selama masa hidupnya, Ia pernah memenangkan empat Bafta. Kariernya melejit ketika ia menjadi salah satu anggota perusahaan akting Teater Nasional Laurence Olivier di London. Dia kemudian memenangkan tiga penghargaan Olivier untuk penampilannya dalam produksi Teater Nasional. 

Baca juga: Warner Bros Umumkan Buat Serial Harry Potter

Dia berperan sebagai detektif Prancis Jules Maigret dalam serial ITV Maigret dan juga dikenal karena perannya sebagai Philip Marlow dalam The Singing Detective karya Dennis Potter di BBC.

Michael berperan sebagai Dumbledore - kepala sekolah sihir Hogwarts - dalam serial populer Harry Potter, yang diangkat dari novel JK Rowling, setelah kematian Richard Harris sejak 2003.

Baca juga: Robbie Coltrane, Pemeran Hagrid dalam Harry Potter Tutup Usia

Salah satu teman Michael, Dame Eileen Atkins, mengatakan bahwa Ia adalah aktor yang hebat. Tapi dia selalu berpura-pura tidak menganggapnya terlalu serius.

“Dia tinggal berjalan ke atas panggung dan langsung memerintahkan seluruh penonton. Ada sesuatu yang sangat manis pada dirinya, pria bertubuh besar yang bisa terlihat sangat menakutkan - tapi ada sesuatu yang sangat manis dalam diri Michael,” kata Dame Eileen. 

Gambon yang Hebat

Karya filmnya yang masuk ke layar lebar adalah Dad's Army, Gosford Park dan King's Speech, di mana ia memerankan Raja George V, ayah dari Raja George VI yang gagap. 

Dia dinominasikan untuk penghargaan Emmy untuk perannya sebagai Mr Woodhouse dalam adaptasi Emma karya Jane Austen pada 2010, dan untuk peran Presiden Lyndon B Johnson dalam Path to War pada 2002. Dia juga mendapat nominasi Tony pada tahun 1997 untuk perannya dalam David Hare bermain Skylight.

Dia dianugerahi gelar bangsawan atas jasanya kepada industri hiburan pada tahun 1998. Meskipun lahir di Irlandia, dia telah menjadi warga negara Inggris di masa kecilnya

Aktor yang dikenal sebagai The Great Gambon di dunia akting ini terakhir kali tampil di panggung pada tahun 2012 dalam produksi drama Samuel Beckett di London, All That Fall. (Z-10)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Gana Buana

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat