visitaaponce.com

Film Konser Taylor Swift Puncaki Box Office

Film Konser Taylor Swift Puncaki Box Office
Penonton membeli pernak pernik saat akan menonton film Taylor Swift: The Eras Tour di bioskop Amerika Serikat.(AFP/Frederic J. Brown)

SETELAH menggelar rangkaian konser yang sukses, bintang musik pop Taylor Swift merajai bioskop saat film konsernya meraup pendapatan sebesar US$96 juta di debutnya di Amerika Utara, memecahkan rekor di film jenis itu.

"Ini adalah raihan yang terbuka di debut domestik," ungkap pengamat Box Office David A Gross dari Franchise Entertainment Research.

Meski penjuakan tiket untuk film Taylor Swift: The Eras Tour, yang menampilkan rekaman dari tiga konser, masih berada di bawah perkiraaan para pengamat, raihan luar biasa film itu tetap mengalahkan film konser lainnya, kata Gross.

Baca juga: Dukung Kekasih Baru, Taylor Swift Nonton Pertandingan Football

Hingga kini, tambah Gross, raihan terbesar di Amerika Serikat (AS) untuk film konser adalah Justin Bieber: Never Say Never pada 2011 yang meraup raihan total US$73 juta dan Michael Jackson's This Is It pada 2009 yang meraup pendapatan US$72,1 juta.

 

Swift melewati raihan kedua film itu hanya dalam tempo 3 hari, membuat film konsernya sebagai raihan tertinggi di pekan pembuka sejak Barbie dan Oppenheimer.

Jaringan bioskop AMC, yang mendistribusikan film itu melawan tradisi dengan meminta para penonton untuk menari, bernyanyi, mengeluarkan ponsel, dan bertindak layanya sedang menontn konser. Hal itu membuat banyak penggemar Swift kegirangan.

Baca juga: Kerja Sama dengan Google, Taylor Swift Bagikan Teka-teki untuk Penggemarnya

Posisi kedua, terpaut amat sangat jau, adalah film horor Exorcist: Believer, yang meraup pendapatan sebesar US$11 juta.

Film yang dibitangi Leslie Odom Jr dan Ann Dowd itu mengambil kisah 50 tahun setelah film aslinya.

Posisi ketiga ditempati oleh film animasi keluarga, Paw Patrol: The Mighty Movie, dengan raihan US$7 juta. Film itu menghadirkan suara Taraji P Henson, Chris Rock, Serena Williams, dan McKenna Grace.

Film horor lainnya, Saw X menduduki posisi keempat dengan raihan US$5,7 juta. Film teranyar serial Saw itu menampilakn kembali TObin Bell sebagai Jigsaw.

Posisi kelima ditempati oleh The Creator dengan raihan US$4,3 juta. Film ini dibintangi John David Washington, Gemma Chan, Ken Watanabe, dan Allison Janney yang berperang melawan artificial intelligence. (Ant/Z-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat