visitaaponce.com

Ninos Design Pamerkan Tren Busana Ramah Lingkungan di JMFW 2024

Nino's Design Pamerkan Tren Busana Ramah Lingkungan di JMFW 2024
Koleksi Nino's Design yang dipamerkan di JMFW 2024.(Istimewa)

Nino’S Design memamerkan tren busana ramah lingkungan dan berkelanjutan di Jakarta Muslim Fashion Week 2024. Dalam pagelaran tersebut, Nino's Design memamerkan sembilan koleksi terbaru yang spesial karena dianggap memberikan manfaat dan dapat digunakan dalam jangka waktu yang lama.

"Sembilan koleksi terbaru ini menggabungkan keanggunan dan keseimbangan lingkungan. Bahan-bahan yang digunakan tentu ramah lingkungan dan tersertifikasi," ujar pemilik NINO’S Design, Feby Wirantika, melalui keterangan tertulis, Rabu (25/10).

Nino’S Design, sambungnya, akan terus konsisten kepada konsep keberlanjutan dan ramah lingkungan demi mengurangi dampak buruk limbah industri. Kendati demikian, produk-produk yang dihasilkan tetap mengedepankan kualitas terbaik.

Baca juga: JMFW Kembali Digelar, Mendag : Jadikan Indooesia Tren Setter Fesyen Muslim

"Produksi kami sangat mengutamakan kualitas. Sementara, desain bersifat abadi yang bisa dipakai untuk waktu yang lama," tuturnya.

Nino’S Design melihat lingkungan dan industri fashion sebagai tantangan dan peluang pada masa mendatang. Oleh karena itu, inovasi, kreatifitas dan konsistensi harus terus berjalan beriringan sehingga produk yang dihasilkan bisa dicintai dan diterima masyakakat selaku konsumen.

Baca juga: Keren! Batik Kontemporer Shiroshima Pameran di Hong Kong

"Jadi, ketika memilih dress dari Nino's Design, kita tidak hanya memilih busana yang memukau, tetapi Anda juga memberikan kontribusi positif bagi lingkungan. Bersama-sama, mari kita jaga planet ini dengan gaya dan kesadaran. Ini adalah bukti bahwa kecantikan dan keberlanjutan dapat berjalan berdampingan," tandas Feby. (RO/Z-11)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Andhika

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat