visitaaponce.com

Lawan Perundungan karena Buka Donasi untuk Anak Gaza

Lawan Perundungan karena Buka Donasi untuk Anak Gaza
Youtuber asal Amerika Serikat Ms Rachel sedang melawan perundungan, menyusul keputusannya menggalangan dana anak Palestina.(Instagram)

YOUTUBER asal Amerika Serikat, Rachel Griffin Accurso atau yang dikenal Ms Rachel sedang melawan perundungan, menyusul keputusannya menggalang donasi untuk anak-anak di Gaza Palestina.

"Perundungan ini menjadi sangat buruk tapi saya bisa menanganinya dengan mengatakan saya tidak peduli. Saya mencintai anak di sekeliling saya, saya mencintai setiap anak, membayangkan sejenak apa yang sedang dialami oleh seorang ibu, dan apa yang harus saya berikan kepada anaknya," kata Rachel dalam unggahannya sambil menangis dikutip Minggu (19/5).

Ia menekankan melakukan penggalangan dana untuk anak-anak yang saat ini sedang kelaparan, tidak memiliki makanan atau air, atau pun yang terancam karena perang adalah hal yang manusiawi.

Baca juga : 6.000 Bom Israel di Palestina 6 Hari, Setara dengan Setahun Bom AS di Afghanistan

"Saya sangat peduli terhadap semua anak. Anak-anak Palestina, anak-anak Israel, anak-anak di Amerika Serikat, anak-anak Muslim, Yahudi, Kristen, semua anak di setiap negara. Tidak ada satu pun yang dikecualikan," ungkapnya.

Sebelumnya ia mengunggah video pendek di akun Instagram pribadinya bahwa ia memiliki ide untuk menggalang dana untuk anak-anak yang ada di Gaza, Sudan, Republik Demokratik Kongo, dah Ukraina.

"Idenya adalah saya akan membuat video untuk anak-anak kecil dan semua uang yang terkumpul dari pihak saya akan disumbangkan untuk Save the Children's Emergency Fund," ujarnya.

Baca juga : 1.6048 Polisi Amankan Aksi Bela Palestina

Ia berharap bisa membuat anak-anak kecil tersenyum dengan memberi mereka video pribadi dan kemudian uangnya akan digunakan untuk membantu lebih banyak anak yang hidup dalam keadaan yang tak terbayangkan. Dengan adanya perang tersebut hak-hak anak sudah diambil secara paksa.

Sehingga dengan bantuannya tersebut ia harap bisa membantu anak-anak mendapatkan makanan yang sehat, air bersih, dan tempat yang aman untuk hidup.

Dari videonya tersebut sudah terkumpul $50 ribu hanya dalam beberapa jam. Ia akan membuat 500 video. (Z-3)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Thalatie Yani

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat