visitaaponce.com

Wamenparekraf Apresiasi Bobocabin, Dukung Pariwisata Dalam Negeri Berstandar Global

Wamenparekraf Apresiasi Bobocabin, Dukung Pariwisata Dalam Negeri Berstandar Global
Kunjungan Wamenparekraf Angela Tanoesoedibjo ke Bobocabin Cikole(Dok. Bobobox)

WAKIL Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Angela Tanoesoedibjo mengapresiasi keberadaan Bobocabin yang dikelola Bobobox News Center, penyedia hotel kapsul di Indonesia.

Bobocabin adalah akomodasi kabin modular berbasis teknologi yang berkonsep menyatu dengan keindahan alam. Bobocabin hadir sebagai solusi bagi konsumen yang menginginkan pengalaman berwisata yang berbeda, jauh dari sibuknya perkotaan. 

"Saya turut bangga terhadap perkembangan Bobocabin. Kehadiran akomodasi Bobocabin menjadi aspek penting dalam penyediaan fasilitas pariwisata dalam negeri yang berstandar global. Tentunya Kemenparekraf akan mendukung inisiatif positif dari Bobocabin dan berkolaborasi dalam pembangunan destinasi wisata potensial baru lainnya," kata Angela.

Baca juga : Rute Wisata TransJakarta, Layani Pelanggan Mulai Pukul 09.00 WIB

Bobocabin menjadi opsi pilihan bagi konsumen yang hendak menikmati alam dengan nyaman dan aman. Salah satu lokasi Bobocabin yang pertama dan terpopuler terletak area Cikole, Bandung. Menyuguhkan 33 kamar, Bobocabin Cikole mampu mempertahankan tingkat okupansi yang tinggi, yaitu hingga 95%.

“40% tamu yang menginap di Bobobox merupakan repeat customer. Hal ini menunjukkan bahwa Bobobox memiliki banyak pelanggan setia yang merasa nyaman menginap di akomodasi kami. Sedangkan Bobocabin memiliki tingkat okupansi yang tinggi. Untuk itu, Bobobox berencana berfokus pada ekspansi Bobocabin dan membangun ekosistem pariwisata di destinasi baru Indonesia.” jelas Indra Gunawan, CEO & Co-Founder Bobobox.

Baca juga : Perputaran Ekonomi Mudik Lebaran Ditaksir Capai Rp240 T

Bobobox, lanjut Indra juga ingin berkolaborasi dengan Kemenparekraf, sehingga dapat mendorong pariwisata domestik. Hal ini dapat berkontribusi baik pada perekonomian negara dan mendukung target Kemenparekraf untuk menggaet 7,4 juta wisatawan mancanegara dan 1,4 miliar wisatawan nusantara di tahun 2023.

Indra menegaskan, Bobocabin secara umum juga konsisten mengusung model bisnis yang mendorong pemberdayaan masyarakat lokal, seperti penyertaan bisnis lokal untuk mendukung pelayanan tamu hingga menyerap tenaga kerja lokal sebagai staff Bobocabin. 

"Kesuksesan Bobocabin Cikole dan di berbagai lokasi lainnya mendorong Bobobox untuk berfokus pada pengembangan ekosistem pariwisata unggulan baru," katanya.

“Kolaborasi dengan Kemenparekraf juga mewakili komitmen Bobobox untuk patuh terhadap regulasi, hukum dan peraturan yang ada dalam setiap proses pembangunan dan operasional bisnis kami. Kami percaya dengan kolaborasi tepat bersama Kemenparekraf, Bobobox dapat menjadi menjadi katalis pariwisata indonesia yang memberikan dampak positif bagi negara hingga warga lokal di sekitar area Bobocabin.” pungkas  Antonius Bong, President & Co-Founder Bobobox. (RO/Z-5)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Ghani Nurcahyadi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat