visitaaponce.com

Perguruan Tinggi Swasta Bodong Harus Ditindak Tegas

Perguruan Tinggi Swasta Bodong Harus Ditindak Tegas
Ilustrasi mahasiswa(Freepik )

KETUA Umum Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta Seluruh Indonesia (APTISI), Budi Djatmiko mengatakan bahwa perguruan tinggi swasta (PTS) yang bodong harus ditindak sampai ke akar-akarnya, jika perlu dipidanakan para pelakunya.

"Karena sangat merugikan mahasiswa dan orang tua mahasiswa," kata Budi saat dihubungi pada Jumat (26:5).

Namun sebaiknya jika ada PTS yang melakukan tindakan kurang baik, Budi menyarankan untuk mencari oknumnya, jika perlu penjarakan.

Baca juga: Ujian Masuk PTKIN 2023 Dimulai 29 Mei 2023, Cek Lokasi di Sini

"Tapi PTS-nya disehatkan dengan fungsi peran pemerintah. Kalau bahasa saya pada pak Menteri Nasir dulu, kalau rumah ada tikus tangkap tikusnya, bukan dibakar rumahnya. Tapi untuk menangkap tikus dan memenjarakannya jadi jera dan menyehatkan rumah tersebut butuh orang cerdas, arif, dan akhlak mulia, memang tidak mudah," jelas dia.

Ia mengungkapkan bahwa PTS dan ijazah bodong sangat merugikan nama PTS lainnya.

Baca juga: Media Group Bangun Rumah Guru Sekolah Sukma Bangsa Sigi

"Kalah APTISI anggotanya 4700 paling yang nakal kan sedikit, ya ditutup saja kalau memang terbukti melakukan tindakan pidana. Jika salah administrasi ya dibantulah, itu tugas fungsi pemerintah," ujarnya.

Budi menegaskan bahwa APTISI tidak memiliki data PTS bodong.

"Jika ada PTS yang bermasalah biasanya kita bantu masalahnya apa, dari sisi itu saja. Kalau yang bodong kami tidak punya data dan kemampuan melacaknya," tandasnya. (Fal/Z-7)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat