visitaaponce.com

Rektor Universitas BSI Dilantik Jadi Pengurus Aptisi Wilayah III Jakarta

Rektor Universitas BSI Dilantik Jadi Pengurus Aptisi Wilayah III Jakarta
Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta Indonesia Wilayah III DKI Jakarta sukses menyelenggarakan pelantikan pengurus Aptisi Wilayah III Jakarta.(Ist)

ASOSIASI Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (Aptisi) Wilayah III DKI Jakarta sukses menyelenggarakan pelantikan pengurus Aptisi Wilayah III DKI Jakarta.

Pada kegiatan yang digelar di Kampus Sekolah Tinggi Manajemen IPMI, Kalibata, Jakarta, tersebut, Rektor Universitas Bina Sarana Informatika (BSI) Dr Ir Mochamad Wahyudi dilantik menjadi Wakil Ketua Bidang Kelembagaan dan LLDIKTI Aptisi Wilayah III DKI Jakarta.

Mochamad Wahyudi mengatakan ia akan melaksanakan amanat organisasi sebagaimana tertuang dalam AD/ART Aptisi dan Keputusan Musyawarah Wilayah ke-9 Aptisi Wilayah III DKI Jakarta tertanggal 31 Maret 2022. 

Baca juga : Asosiasi Dosen Indonesia Siap Bumikan Karya-karya Akademik Kampus 

“Dengan dilantiknya saya sebagai Wakil Ketua Bidang Kelembagaan dan LLDIKTI Aptisi Wilayah III DKI Jakarta, ini merupakan amanat dari Aptisi Willayah III DKI Jakarta yang harus dijaga dan dilasanakan,” jelas Wahyudi dalam keterangan tertulisnya, Selasa (2/8).

Kepala LLDIKTI Wilayah III periode Januari 2022-Mei 2023 Paristiyanti Nurwardani berharap Aptisi Wilayah III Jakarta dapat terus menjalankan Tri Dharma Perguruan Tinggi serta terus mempersiapkan sumber daya manusia yang mampu bersaing di dalam dan luar negeri.

“Aptisi harus terus mendorong perguruan tinggi untuk membangun kerja sama kemitraan dengan industri, serta dapat menjalankan program pemerintah, dalam pembelajaran Merdeka Belajar-Kampus Merdeka,” tutupnya. (RO/S-2)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Sidik Pramono

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat