visitaaponce.com

3.166 Kambing Dam Disembelih di Mekkah dan Dikirim ke Indonesia

3.166 Kambing Dam Disembelih di Mekkah dan Dikirim ke Indonesia
MCH 2023(Kambing dan dipotong di Mekkah dan akan dikirim ke Indonesia.)

SEBANYAK 3.166 kambing dam atau denda yang disembelih di Mekkah selama proses ibadah haji tahun ini akan dikirim ke Indonesia. Daging-daging itu bakal disalurkan dalam bentuk masakan siap saji yang dikemas dalam sekitar 60 ribu kotak.

"Sekarang sedang dikemas isian 1 dus ukuran 3.5 kg dan akan diprediksi mencapai 6 ribu kardus lebih," ujar Kepala Daerah Kerja Mekkah Panitia Penyelenggara Ibadah Haji Indonesia (PPIH) Arab Saudi Khalilurraman di Mekkah, Kamis (13/7).

Sebelum pengiriman, potongan daging kambing akan dimasukkan freezer atau peti es agar aman dari bakteri. Kemudian, eksportir akan mengambil semuanya untuk dikirim ke Indonesia melalui pelabuhan Jeddah.

Baca juga: Pneumonia Meningkat Pasca-Armina, Jemaah Diimbau Disiplin Pola Hidup Bersih dan Sehat

Menurut Khalilurrahman, daging-daging itu sudah mendapatkan clearance dari Badan Karantina Pertanian untuk masuk Indonesia. Dokumen-dokumen disiapkan pihak eksportir, sedangkan pembiayaan pengiriman dan pengolahan ditanggung oleh Baznas RI.

Pengolahan daging akan dilakukan di Indonesia dan hasilnya disalurkan ke masyarakat-masyarakat miskin, khususnya di daerah tertinggal. Khalilurrahman memastikan daging-daging tersebut dari kambing berkualitas terbaik sehingga tanpa lemak dan bebas dari penyakit.

Baca juga: Petugas Siapkan Ribuan Dokumen Kepulangan Jemaah Haji dari Madinah

"Jenis kambingnya diambil paling mahal, tuyus barbari," imbuh Khalilurrahman.

Ia menargetkan daging-daging tersebut mulai diolah Agustus mendatang dan siap dibagikan kepada masyarakat pada September.

Penyaluran daging dam dari Arab Saudi ke Indonesia merupakan inovasi terbaru yang terwujud dalam penyelenggaraan ibadah haji tahun ini. Tujuannya untuk memberikan manfaat sosial bagi fakir miskin di Tanah Air, bukan sekadar manfaat spiritual personal.

Untuk tahun ini, dari 3.166 kambing dam yang disembelih, mayoritas berasal dari petugas haji. Hanya 443 kambing di antaranya yang merupakan pembayaran dam dari jemaah haji Indonesia.

"Tahun depan akan buat kebijakan baru bagaimana agar jemaah haji indonesia bisa berpartisipasi ikut program bayar dam secara resmi dan dikelola oleh Baznas dan dibagikan ke mustahiq," tandas Khalilurrahman. (Z-11)

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Andhika

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat