visitaaponce.com

Gandeng Dokter dan Rumah Sakit, Makuku Edukasi Para Ibu Seputar Ruam Kulit

Gandeng Dokter dan Rumah Sakit, Makuku Edukasi Para Ibu Seputar Ruam Kulit
Dalam merawat bayi, seorang ibu harus memiliki pengetahuan salah satunya tentang kesehatan kulit bayi dan penggunaan popok.(Ist)

PENGETAHUAN yang dimiliki seorang ibu mengenai gejala suatu penyakit dapat memberi kepercayaan diri dalam merawat bayi baru lahir.

Selain itu, dengan pengetahuan kesehatannya, seorang ibu juga bisa mencegah dan mengantisipasi penggunaan metode tradisional yang tak tepat dalam perawatan bayi.

Dengan demikian, pengetahuan dari ibu bisa mengurangi kejadian penyakit bayi dan kematian pada bayi yang baru lahir.

Baca juga: Banyak Produsen Susu Formula Terang-Terangan Promosi Produk. Pemerintah Kemana?

Pengetahuan seputar kesehatan untuk para ibu bisa diperoleh melalui konsultasi dan edukasi dari para ahli yang kompeten.

Untuk memenuhi kebutuhan pengetahuan bagi para ibu, produsen popok Makuku telah menggelar edukasi baik offline maupun online yang melibatkan ribuan ibu di Indonesia.

Dalam melaksanakan edukasi, Makuku bekerja sama dengan rumah sakit, posyandu, dan para dokter spesialis yang sesuai dengan bidangnya.  

Sejauh ini, Makuku telah menjalin kerja sama dengan 30 rumah sakit serta posyandu dalam memberi edukasi pentingnya perawatan bayi terkait kesehatan kulit melalui teknologi Super Absorbent Polymer (SAP) dan inovasi produk.

Baca juga: Pakai Popok yang Tepat Bisa Cegah Infeksi pada Pusar Bayi

Edukasi yang dilakukan Makuku kepada ribuan Ibu ini telah membantu menekan risiko penyakit ruam popok kepada balita di Indonesia.

Titi Nurmalasari, Public Relations Manager Makuku Indonesia, mengatakan, “Makuku secara konsisten melakukan edukasi untuk para ibu di Indonesia salah satunya dengan kegiatan edukasi bersama Kementerian Kesehatan (Kemenkes) di beberapa Posyandu."

"Makuku juga telah melakukan kerja sama dengan tenaga kesehatan seperti bidan yang nantinya dapat menyampaikan edukasi kepada masyarakat luas," jelasnya dalam keterangan, Sabtu (30/12/2023).

Selain itu, Makuku juga melakukan edukasi kepada komunitas ibu yaitu Makuku Community merupakan komunitas yang didirikan sejak tahun 2022 dan kini ribuan ibu sudah bergabung.

 Jumlah ini mengalami peningkatan cukup baik dari tahun 2022. Meningkatnya jumlah anggota Makuku Community ini juga menjadi salah satu bukti bahwa Makuku telah banyak mengedukasi ibu untuk kesehatan dan perawatan si kecil melalui inovasi teknologi dan kualitas produk.”

Baca juga: Popok Turut Dukung Pertumbuhan dan Perkembangan Anak agar Optimal

"Kualitas produk dengan teknologi canggih merupakan alasan utama para ibu milenial memutuskan untuk membeli produk perlengkapan bayi, terutama perihal fungsi-fungsi yang didapatkan dengan membeli produk yang ditawarkan, terutama popok bayi," jelasnya. 

"Hal ini dikarenakan kulit bayi yang masih sangat sensitif terhadap bahan yang dapat mengiritasi kulitnya. Makuku sebagai merek popok dengan inovasi teknologi penyerap inti Super Absorbent Polymer (SAP) menjadi salah satu popok pioneer di industrinya," ujar Titi.

Selama ini, Makuku telah meraih enam penghargaan. Selain penghargaan ini, Makuku juga telah memecahkan dua rekor MURI, yaitu 'Popok Bayi Sekali Pakai Tertipis' dan 'Popok Bayi Sekali Pakai Pertama Dengan Fasilitas Anti Gumpal Pertama di Indonesia (SAP Teknologi) di Indonesia'.  (S-4)

 

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Deri Dahuri

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat