visitaaponce.com

300 Karyawan Media Group Ikuti Donor Darah dan MCU

300 Karyawan Media Group Ikuti Donor Darah dan MCU
HUT MEDIA INDONESIA: Karyawan Media Group Network mengikuti donor darah dalam rangka HUT ke-54 Media Indonesia di Kedoya Selatan, Senin(MI/ Moh Irfan)

SEBANYAK 300 karyawan dari Media Group mengikuti program donor darah dan Medical Check Up (MCU) atau pemeriksaan kesehatan dalam rangka rangkaian perayaan Hari Ulang Tahun ke 54 Harian Media Indonesia.

"Ada sekitar 300 peserta donor darah dan semuanya merupakan karyawan Media Group. Acara dilakukan di Lobby 3 Media Indonesia Jakarta Barat," kata Sekretaris HUT ke-54 Media Indonesia Wawa Karwati, Senin (15/1). Rangkaian acara dilakukan mulai pukul 09.00 hingga 12.00 WIB karena penyimpanan darahnya tidak bisa terlalu lama. Kerja sama donor darah dilakukan dengan PMI Kabupaten Tangerang dan MCU bekerja sama dengan RS Hermina Daan Mogot.

"Ini merupakan agenda rutin tahunan setiap milad Media Indonesia untuk karyawan Media Group sehingga tahun depan kemungkinan akan dilakukan lagi. Harapannya semoga karyawan bisa difasilitasi donor darah dan MCU," ungkapnya.

Selain itu MCU merupakan bentuk kepedulian Media Indonesia terhadap peningkatan kasus penyakit tidak menular (PTM) seperti diabetes, kolesterol dan sebagainya yang juga tidak kalah berbahaya dibandingkan dengan virus covid-19.

"Karena ini permintaan MCU dari Media Indonesia dan ada kerja sama untuk para karyawan melakukan cek kesehatan. Hal itu sebagai tindak lanjut dan bisa dilakukan lebih cepat karena keluhan kadar kolesterol dan kadar gula yang tinggi yang jadi penyebab diabetes sering kita dengar dan dari situ lah kita adakan kegiatan ini," ungkapnya.

Deputi Direktur Bisnis dan Pengembangan Media Indonesia Saiful Bachri mengatakan donor darah dan MCU diharapkan menjadi kegiatan yang bermanfaat bagi karyawan yang bisa menjadi alarm apakah ada penyakit yang bisa ditindaklanjuti.

"Kegiatan sosial yang sangat bermanfaat bagi pendonor dan penerima. Disamping itu layaknya persediaan darah itu 2% sementara Indonesia baru tersedia 4 juta kantong per tahun seharusnya 5,5 juta. Saya pikir ini adalah sebuah kegiatan yang sangat bermanfaat bagi diri kita dan banyak orang," ungkapnya.

Selain itu donor darah merupakan sumbangsih untuk menyelamatkan jiwa seseorang sehingga diharapkan kegiatan ini berlanjut dan jangan berhenti dan ini juga melatih jiwa sosial kita untuk memberikan sebagian darah kita kepada orang yang sangat membutuhkan.

Salah satu pendonor sekaligus karyawan Media Group Arif Fangga mengatakan kegiatan donor darah setiap tahunnya selalu diikuti. "Tujuannya mau sehat saja karena ini sudah jadi rutinitas. Yang diadakan Metro TV maupun Media Indonesia saya selalu ikut," ujarnya.

Donor darah rutin bagi laki-laki bisa dilakukan setiap 2 bulan sekali, sedangkan perempuan setiap 3 bulan sekali. "Kalau dari PMI bisa 2-3 bulan sekali bisa donor darah. Berhubung acara tidak menentu maka setiap ada acara donor darah maka saya selalu ikut," pungkasnya.(H-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Soelistijono

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat