visitaaponce.com

5 Cara Ampuh Mengusir Lalat di Rumah, Lakukan ini Setiap Hari

5 Cara Ampuh Mengusir Lalat di Rumah, Lakukan ini Setiap Hari
Ilustrasi, berikut cara mengusir lalat yang selalu mengganggu saat berada di rumah.(freepik)

LALAT adalah serangga yang kerap kali mengganggu kapanpun dan dimanapun.

Biasanya lalat berada di tempat yang kotor dan bau.

Terkadang lalat juga sering kali mengganggu saat kita sedang makan.

Baca juga : Gencarkan Solusi Food Waste di Indonesia, Surplus Indonesia Buka Putaran Pendanaan Pra-Seri A

Najun, terdapat beberapa cara utuk mengusir lalat ini.

Cara yang pertama, bisa membuat perangkap dari cuka apel.

Menggunakan cuka apel tersebut nantinya lalat akan menampel dan masuk dalam perangkap.

Baca juga : Ritel Hero dan Badan Pangan Nasional Dukung Pencegahan Food Waste

Cara membuatnya campurkan cuka apel dengan air.

Perbandingan untuk mencampurkannya sebesar satu banding satu.

Aroma cuka apel dapat menarik lalat agar hinggap di tempat tersebut. 

Baca juga : Ini Tips Mengurangi Sampah Makanan

Cara selanjutnya bisa menggunakan semprotan cabai.

Cara membuatnya, kalian iris tipis cabai dan rendam di dalam air.

Air cabai tersebut masukan ke dalam botol spray dan bisa digunakan untuk pengusir lalat.

Baca juga : Kita Forum 2022 Berlangsung 2 Oktober Angkat Tiga Masalah

Selanjutnya, kalian bisa menanam pohon herbal.

Tanaman tersebut sangat ampuh untuk mengusir beberapa serangga.

Tak hanya lalat, bahkan nyamuk dan ulat pun tidak mau mendekatinya.

Baca juga : Gandeng Foodcycle, Hero Supermarket Edukasi Peduli Sampah Makanan

Lalu selanjutnya harus rajin membersihkan tempat sampah.

Sampah yang ada di dalam rumah jangan sampai menunpuk.

Hal tersebut bukan hanya mengundang lalat, tetapi banyak bakteri dan virus yang akan datang.

Baca juga : Ayo Kurangi Limbah Makanan

Cara yang terakhir selalu bersihkan lantai rumah, terutama di dapur.

Pel lantai rumah setiap hari agar bersih dan tidak ada bakteri.

Lalat sangat senang dengan kondisi rumah kotor, bahkan serangga tersebut akan terus berdatangan. (Z-12)

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Reynaldi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat