visitaaponce.com

Presiden Brasil Tiba di Beijing dalam Lawatan ke Tiongkok

Presiden Brasil Tiba di Beijing dalam Lawatan ke Tiongkok
Presiden Brasil Luiz Inacio Lula da Silva (kedua dari kanan) dan ibu negara Rosangela saat tiba di Beijing.(AFP/Ricardo STUCKERT / Brazilian Presidency )

PRESIDEN Brasil Luiz Inacio Lula da Silva, Rabu (12/4) malam, tiba di Tiongkok untuk lawatan resmi dalam upaya meningkatkan kerja sama antara kedua negara.

Pemimpin veteran itu dijadwalkan bertemu dengan Presiden Tiongkok Xi Jinping di Beijing, Jumat (14/4).

Lula tiba di Shanghai bersama ibu negara Rosangela da Silva. Mereka disambut oleh Wakil Menteri Luar Negeri Tiongkok Xie Feng.

Baca juga: Berkunjung ke Tiongkok, Presiden Brasil Bawa Agenda Mediasi Ukraina

Sebelum meninggalkan Brasil, Lula mengaku berencana mengundang Xi untuk berkunjung ke 'Negeri Samba' itu.

"Kami akan memperkuat hubungan dengan Tiongkok. Saya akan mengundang Xi Jinping untuk datang ke Brasil untuk pertemuan bilateral, mengenal negara kami, dan menunjukkan proyek yang diharapkan bisa menarik investasi dari Tiongkok," ungkap Lula.

Presiden berusia 77 tahun itu seharusnya melakukan lawatan ke Tiongkok pada akhir Maret namun ditunda setelah dia didiagnosa menderita pneumonia.

Baca juga: Kekerasan Di Sekolah Brasil Meningkat

Lula tengah berusaha menjalin komunikasi yang mesra dengan Amerika Serikat (AS) yang merupakan parter eknomi terbesar kedua Brasil setelah Tiongkok.

Lawatan ke Tiongkok ini merupakan lanjutan setelah Lula bertemu dengan Presiden AS Joe Biden di Gedung Putih, Februari lalu.

Lula bertekad memosisikan Brasil sebagai pemain penting di dunia internasional setelah empat tahun terkucil akibat kepemimpinan Jair Bolsonaro. (AFP/Z-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat