visitaaponce.com

Biden Undang Jokowi Datang ke AS

Biden Undang Jokowi Datang ke AS
Presiden AS Joe Biden dan Presiden Joko Widodo di KTT G20 di New Delhi, India.(AFP/Evan Vucci )

DI sela-sela pertemuan KTT G20 di India, Presiden Joko Widodo bertemu dengan Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden. Biden mengundang Jokowi untuk melakukan pertemuan bilateral di Washington, November 20223. Dia juga menyampaikan selamat kepada Jokowi atas kesuksesan memimpin ASEAN dan G20.

“Presiden Biden menantikan kedatangan Presiden Jokowi di Washington, D.C. untuk pertemuan bilateral di Gedung Putih pada November ini dan juga menyambut Presiden Jokowi di San Francisco dalam rangka menghadiri Pekan Pemimpin Ekonomi APEC,” sebut keterangan tertulis Kedutaan Besar AS di Jakarta, Senin (11/9).

Baca juga: G20 India, Indonesia Serukan Penghentian Perang dan Dorong Kesetaraan

Biden juga menyampaikan pujian kepada Jokowi karena Indonesia dinilai berhasil membawa ASEAN ke tingkat yang lebih baik. Termasuk pula kepemimpinan Indonesia saat menjadi nahkoda G20 tahun lalu.

"Presiden Biden mengucapkan selamat kepada Presiden Jokowi atas kepemimpinannya yang luar biasa di ASEAN sebagai ketua 2023, dan Presidensi G20 Indonesia pada 2022," tambah keterangan itu.

Baca juga: Jokowi Bertemu PM Belanda Mark Rutte Bahas Teknologi Rendah Karbon

Biden tidak menghadiri rangkaian KTT ASEAN di Jakarta pekan lalu. Dia diwakili Wakil Presiden Kamala Harris yang menghadiri KTT Asia Timur. Biden, usai gelaran KTT G20, justru melakukan kunjungan bilateral ke Vietnam. (Z-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat