visitaaponce.com

Pesawat yang Membawa 400 Penumpang Terbakar di Bandara Haneda, Jepang

Pesawat yang Membawa 400 Penumpang Terbakar di Bandara Haneda, Jepang
Pesawat yang membawa 400 orang terbakar di Bandara Haneda, Tokyo, Jepang, Selasa, 2 Januari 2024.(AFP/ Jiji Press)

JEPANG berhasil mengevakuasi 400 penumpang dari pesawat yang terbakar di bandara Haneda, Tokyo, Selasa (2/1). Pihak berwenang berupaya memadamkan api akibat pesawat milik Japan Airlines bertabrakan dengan pesawat penjaga pantai.

"Japan Airlines mengatakan semua penumpang di dalamnya telah dievakuasi," lapor Kyodo News yang berbasis di Tokyo.

Baca juga: 30 Orang Tewas Akibat Gempa Bumi di Jepang

Rekaman yang disiarkan di lembaga penyiaran publik Jepang NHK menunjukkan sebagian besar pesawat terbakar di Bandara Haneda.

Pesawat dengan nomor penerbangan 516 itu bertabrakan dengan pesawat Penjaga Pantai Jepang setelah mendarat di Bandara Haneda. Otoritas bandara telah berupaya memadamkan api.

Baca juga: Jepang Cabut Peringatan Tsunami

Insiden ini terjadi ketika Jepang sedang bergulat dengan gempa bumi besar di provinsi Ishikawa di sepanjang pantai utama Pulau Honshu. Setidaknya 48 orang tewas dalam gempa tersebut.

(AFP/Anadolu/Z-9)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putri Rosmalia

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat