visitaaponce.com

Pendaftaran Balap Resmi PMJ Bakal Dibuka untuk 350 Pembalap Liar

Pendaftaran Balap Resmi PMJ Bakal Dibuka untuk 350 Pembalap Liar
Sejumlah pemuda saling beradu kecepatan memacu sepeda motor pada ajang balap liar di kawasan Cipinang, Jakarta Timur.(MI/RAMDANI)

DIREKTUR Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo mengatakan pendaftaran balap resmi yang digelar pada 16 Januari mendatang di kawasan Ancol, Jakarta Utara akan dibuka. Ia mengatakan pembalap liar yang akan berpartisipasi bisa mendaftar melalui laman loket.com.

"Baru siang ini kami publish dibuka pendaftarannya secara online. Nanti link bisa didapat di loket.com," kata Sambodo, ketika dihubungi, Selasa (11/1).

Sambodo mengatakan pada gelaran balapan perdana nantinya dibuka untuk 350 pembalap liar.

"Kami batasi sampai 350 pendaftar pertama," katanya.

Baca juga: Divonis 1 Tahun Penjara, Nia Ramadhani Ajukan Banding

Ia mengatakan persyaratan bagi pembalap liar yang akan berpartisipasi akan dijelaskan di Loket.com. Ia mengatakan yang terpenting bagi pembalap yang masih di bawah umur harus menyertakan izin dari orang tua.

"Ada syarat lainnya bisa dilihat lengkapnya di link pendaftaran online. Salah satunya di bawah usia 17 tahun harus izin orang tua," katanya.

Sambodo mengatakan rencananya balapan nantinya akan dibagi ke dalam tujuh kelas, mulai dari vespa, motor bebek dua tak hingga empat tak. Meski demikian, pihaknya masih berkomunikasi dengan komunitas balap liar untuk menentukan kelas yang akan digelar nantinya.

"Macam-macam (kelas). Ada sport 2 tak, motor bebek dua tak, bebek empat tak, kelas vespa. Itu opini dari komunitas," kata Sambodo.

Lebih lanjut, Sambodo mengatakan pihaknya saat ini masih merapikan lintasan dengan total sepanjang 800 meter di kawasan Ancol yang akan digunakan sebagai sirkuit balapan. Selain itu, pihaknya juga tengah mengatur lokasi untuk para penonton yang menyaksikan balapan tersebut.

"Masih dihaluskan lagi (aspal) dengan panjang lintasan untuk pengereman 300 meter, balap 500 meter," pungkasnya. (OL-4)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Akhmad Mustain

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat