visitaaponce.com

Keterisian Wisma Atlet Rendah karena Masyarakat Pilih Isolasi Mandiri

Keterisian Wisma Atlet Rendah karena Masyarakat Pilih Isolasi Mandiri
Wisma Atlet Kemayoran Jakarta(Antara)

TINGKAT keterisian pasien covid-19 di Wisma Atlet Kemayoran menurun ketika kasus korona mengalami lonjakan. Menurut Koordinator Humas Wisma Atlet Kemayoran Mintoro Sumego, kondisi itu disebabkan masyarakat lebih memilih menjalani isolasi mandiri.


“Lebih banyak masyarakat yang melaksanakan isolasi mandiri, mungkin karena bergejala ringan,” kata Mintoro, Senin (1/8).

Mintoro mengatakan ada 184 pasien covid-19 di Wisma Atlet Kemayoran per hari ini. Terjadi penambahan 15 orang dari kemarin.

“11 kasus dari transmisi domestik dan empat kasus dari pelaku perjalanan luar negeri,” ujarnya

Sementara itu, Mintoro mengajak masyarakat tidak sungkan dirawat di Wisma Atlet Kemayoran. Khususnya mereka yang tidak memiliki tempat ideal untuk isolasi mandiri.

“Wisma Atlet telah menyediakan sebanyak 3.801 tempat tidur bagi masyarakat yang memiliki gejala ringan, sedang, dan berat maupun komorbid,” papar dia.

Mintoro menyebut kondisi kesehatan masyarakat bakal rutin dipantau di Wisma Atlet. Seluruh pelayanan di fasilitas kesehatan itu gratis. “Kami punya ventilator 56 buah dan kesiapan oksigen kita cukup,” pungkasnya. (OL-8)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Polycarpus

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat