visitaaponce.com

Polisi Buru Pelaku yang Bakar Pejalan Kaki Hingga Tewas

Polisi Buru Pelaku yang Bakar Pejalan Kaki Hingga Tewas
Ilustrasi pejalan kaki di wilayah Jakarta.(Dok. MI)

PIHAK kepolisian masih memburu orang tidak dikenal yang tega membakar dua orang pejalan kaki, hingga salah satu dari mereka tewas di tempat. 

Kapolsek Penjaringan Kompol M Probandono Bobby mengatakan pihaknya terus melakukan penyelidikan untuk melacak keberadaan pelaku. "Belum ditangkap, masih dalam proses pengejaran," katanya saat dihubungi, Kamis (5/1).

Sembari menggencarkan upaya penyelidikan, pihaknya juga menunggu korban yang selamat berinisial D (38) untuk pulih. Saat ini, D masih menjalani perawatan intensif akibat luka bakar yang dideritanya. 

Baca juga: Dua Orang Dibakar Hidup-hidup Saat Jalan Kaki di Jakarta Utara

Menurutnya, keterangan dari korban D sangat dibutuhkan untuk mengetahui ciri-ciri pelaku dan motif kejadian tersebut. "Nanti kalau korban atas nama D sudah bisa dimintai keterangan baru bisa terlihat motifnya," imbuh Bobby.

Berdasarkan keterangan saksi, diketahui aksi pembakaran langsung dilakukan oleh pelaku, tanpa adanya cekcok terlebih dahulu. Pelaku melemparkan plastik berisi bensin kepada kedua korban yang sedang berjalan kaki di kawasan tersebut. 

"Info dari saksi, (pelaku) datang menggunakan motor langsung melemparkan plastik berisi bensin," ungkapnya.

Baca juga: Kriminalitas Di Jakarta Meningkat, Warga Harus Lebih Waspada

Sebelumnya, dua pejalan kaki berinisial S (39) dan D (38) dibakar hidup-hidup oleh orang tak dikenal di Jalan Jelambar Aladin, Penjaringan, Jakarta Utara, pada Rabu (4/1) malam.

Awalnya, kedua korban tengah berjalan di lokasi tersebut. Lalu, tiba-tiba datang pelaku dari arah berlawanan melempar botol yang berisikan bensin dan membakar kedua korban.

Nahas, api dengan cepat menyambar keduanya. Korban S langsung menceburkan diri ke Kali Fajar Angke di dekat lokasi untuk memadamkan api di badan. Namun, nyawa S tak tertolong dan tewas di lokasi kejadian.(OL-11)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat