visitaaponce.com

10 Guru di Bekasi Terbakar saat Balon Udara Meledak

10 Guru di Bekasi Terbakar saat Balon Udara Meledak
Balon yang tiba-tiba meledak.(Dokpri.)

PERINGATAN Hari Guru di Kota Bekasi, Jawa Barat, berujung malapetaka. Saat itu sejumlah guru tengah melakukan pelepasan balon gas ke udara. Tiba-tiba balon meledak dan mengeluarkan api. 

Akibat malapetaka itu, 10 guru mengalami luka-luka dan harus dirujuk ke rumah sakit. Dua guru harus mendapatkan rawat inap karena luka bakar.

Baca juga: Penembakan di Bekasi, Polisi Dalami Senjata Nus Kei dan John Kei

Musibah itu terjadi di Sekolah Dasar Negeri Cimuning, Kecamatan Mustika Jaya, Kota Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (25/11) siang. Akibat insiden ini, 10 guru pria dan wanita yang tengah memegang tali balon gas yang meledak mengalami luka-luka di bagian wajah dan tangan.

Pihak Dinas Pendidikan Kota Bekasi dan Kepolisian Sektor Bantar Gebang mengungkap bahwa meledaknya balon gas tersebut tidak diketahui penyebabnya. Guru yang menjadi korban itu langsung mendapat pengobatan di puskesmas dan kemudian dirujuk ke rumah sakit. "Sebanyak 8 guru mengalami luka ringan dan 2 guru lain harus mendapatkan rawat inap karena mengalami luka bakar," ujar Misar Winarso, perwakilan dari Dinas Pendidikan Kota Bekasi.

Baca juga: Kasus Penembakan Pria di Bekasi Libatkan Kelompok John Kei dan Nus Kei

Diketahui kecelakaan balon gas meledak itu merupakan kali pertama terjadi. Beruntung, para korban selamat dan tidak ada korban dari siswa karena saat kejadian siswa berada jauh dari balon gas tersebut. (Z-2)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Wisnu

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat