visitaaponce.com

Polda Metro Jaya Akan Tindak Remaja yang Konvoi Mengganggu Ketertiban

Polda Metro Jaya Akan Tindak Remaja yang Konvoi Mengganggu Ketertiban
Polda Metro Jaya akan menindak remaja yang melakukan konvoi yang menganggu ketertiban di jalan. (Akun X)

POLDA Metro Jaya akan menindak para remaja yang melakukan konvoi dengan dalih bagi-bagi takjil jelang berbuka puasa, namun malah mencari lawan untuk melakukan tawuran.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi memastikan bahwa kepolisian tidak akan ragu menertibkan aksi remaja yang mengganggu ketertiban umum itu.

"Apapun yang mengganggu ketertiban dan keamanan akan ditertibkan," kata Ade Ary kepada wartawan, Selasa (2/4).

Baca juga : Polisi Amankan 49 Remaja yang Konvoi Motor sambil Nyalakan Petasan di Senen Jakpus

Ade sangat menyayangkan aksi para remaja tanggung itu yang menggunakan dalih bagi-bagi takjil tersebut. Terutama yang sempat terjadi pada Jumat (29/3) di kawasan Kemayoran dan di Jalan Jenderal Sudirman pada Minggu (31/3).

"Ya, untuk apa. Untuk apa bawa bendera dikibar-kibarkan. Kan, kemarin itu katanya bagi takjil alumni SMP 179, kok jadi ribut. Nah, itu jangan disalahgunakan dong," ujarnya.

Fenomena konvoi bagi-bagi takjil jelang berbuka puasa yang dilakukan sejumlah remaja bermotor sering terjadi beberapa waktu ini.

Para remaja tanggung ini berkonvoi sambil mengibarkan bendera kelompoknya yang berukuran jumbo. Tak hanya itu, mereka juga menyalakan petasan yang kerap memprovokasi pengendara lain. Hal ini tentunya sangat mengganggu ketertiban umum.

"Jangan memprovokasi dan jangan mengajak. Apapun yang mengganggu ketertiban akan ditertibkan," tuturnya. (Z-3)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Thalatie Yani

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat