visitaaponce.com

552 Ribu Kendaraan Keluar Masuk Jabodetabek di Hari Lebaran Ke-2

552 Ribu Kendaraan Keluar Masuk Jabodetabek di Hari Lebaran Ke-2
Ilustrasi kendaraan keluar masuk Jabodetabek selama lebaran(Antara)

KEMENTERIAN Perhubungan (Kemenhub) mencatat bahwa pada hari kedua Lebaran, Kamis (11/4) lebih dari 550 ribu mobil pribadi masuk dan keluar dari Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek) melalui jalan tol dan jalan arteri.

Juru bicara Kemenhub Adita Irawati menyatakan bahwa sebanyak 552.796 kendaraan dan 2.763.980 orang tercatat melakukan perjalanan tersebut. Angka ini menunjukkan kenaikan sebesar 25,17 persen dibandingkan dengan pergerakan normal pada tahun 2024, tetapi turun 15,77 persen dibanding periode yang sama tahun sebelumnya, yang mencapai 656.281 kendaraan dan 3.281.405 orang.

Adita menjelaskan bahwa dari jumlah tersebut, mobil pribadi yang keluar dari Jabodetabek berjumlah 312.843 kendaraan dan 1.564.215 orang, mengalami penurunan sebesar 4,63 persen dari tahun 2023 yang mencapai 328.024 kendaraan dan 1.640.120 orang.

Sementara itu, mobil pribadi yang masuk ke Jabodetabek melalui tol dan arteri berjumlah 239.953 kendaraan dan 1.199.765 orang, menurun sebesar 26,90 persen dibandingkan tahun sebelumnya, yang mencapai 328.257 kendaraan dan 1.641.285 orang. (Z-10)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Gana Buana

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat