visitaaponce.com

Pasar Kahayan masih Kebanjiran Pedagang Pilih Tak Jualan

Pasar Kahayan masih Kebanjiran Pedagang Pilih Tak Jualan
Ketinggian air di Pasar Kahayan, Palangka Raya, Kalteng sejak Minggu (14/11) belum surut dan semakin meninggi.(MI/Surya Sriyanti)

BANJIR yang disebabkan luapan Daerah Aliran Sungai (DAS) Kahayan semakin tinggi sejak minggu (14 /11), mengakibatkan kegiatan jual beli di sana lumpuh. Sebagian pedagang mengaku memilih tidak berjualan karena takut air semakin tinggi.

Dari pantauan dilapangan, Selasa (16/11) pukul 06.00 WIB beberapa pedagang nampak hanya melihat-lihat kondisi pasar Kahayan yang nampak semua pertokoannya  tergenang air.Padahal pasar ini semi modern karena semua lantai berbahan beton dan berlantai keramik.

Beberapa pedagang nampak hanya  melihat-lihat kondisi toko termasuk lapak di dalam pasar. namun sebagian ada juga yang tetap berdagang terutama pedagang sayur.Ketinggian air diluar pasar mencapai sekita 30-40 cm sedangkan didalam pasar sekitar 25 cm.

Ramli (54) , seorang pedagang mengaku terpaksa tidak bisa berjualan sejak Senin (15/11), karena lapak terendam banjir."Saya  tidak bisa berdagang karena toko kami terendam air. Selain itu banyak pedagang yang juga tidak jualan,"ujarnya

Menurut dia banjir yang masuk kedalam pasar baru terjadi pada tahun ini sebelumnya bila banjir merendam rumah warga yang lokasinya di belakang pasar ."Tiga puluh tahun saya jualan disini, baru kali ini banjir masuk pasar,"ujarnya.

Dirinya mengaku merugi akibat banjir ini. "Tapi mau gimana lagi semua terkena banjir bukan cuman saya dan kita terima saja dengan sabar. Dan kemungkinan banjir ini baru surut seminggu kedepan," ujarnya. (OL-13)

Baca Juga: Wartawan AS Dibebaskan dari Penjara Myanmar

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Muhamad Fauzi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat